In-depth

Israel dan Palestina ‘Berdamai’ di Sepak Bola, Indonesia Kok Malah Ribut-ribut?

Rabu, 29 Maret 2023 18:30 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Para pemain Indonesia U-23 dan Palestina U-23 melakukan viking clap usai pertandingan Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Para pemain Indonesia U-23 dan Palestina U-23 melakukan viking clap usai pertandingan
Timnas Palestina Dilatih Orang Israel

Di sisi lain, Palestina yang telah memperoleh keanggotaan FIFA sejak 1998 kerap berkecimpung di event-event internasional, terutama di region Asia.

Dalam sejarah Timnas Palestina ini, ternyata tim ini pernah dilatih oleh orang Israel, yakni Azmi Nassar yang juga beragama Kristen.

Saat itu, ia menjabat sebagai pelatih Palestina sebanyak dua kali, yakni pada 2001 dan tahun 2005 dalam rentang waktu yang tak lama.

Meski masa jabatannya tak berlangsung lama, tapi ditunjuknya Azmi Nassar sebagai pelatih Palestina menjadi tanda bahwa hubungan kedua negara di lapangan hijau baik-baik saja.

Terlepas dari fakta-fakta yang ada, situasi politik memang memaksa Israel-Palestina sulit bekerja sama dalam perihal sepak bola.

Kritikan yang datang dari luar membuat banyak pemain Muslim jarang bermain di Israel karena situasi politik tersebut.

Meski demikian, ada pula penghargaan terhadap pemain Muslim yang mau bermain di Israel karena dianggap inspirasi perdamaian di tengah konflik Israel-Palestina.