Bola Internasional

Graham Potter Masuk Daftar Pelatih Bergaji Tinggi di Dunia, Tuchel Mah Lewat!

Jumat, 31 Maret 2023 18:45 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Reuters/Carl Recine
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola saat menemati timnya di Liga Champions melawan Borussia Dortmund Copyright: © Reuters/Carl Recine
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola saat menemati timnya di Liga Champions melawan Borussia Dortmund
Daftar Pelatih dengan Gaji Tinggi di Dunia

Dilansir dari Daily Mail, Diego Simeone menjadi manajer dengan bayaran termahal di dunia. Ia tercatat memiliki gaji senilai 2.487.187 poundsterling (Rp40 miliar) per bulannya

Kemudian di rutan kedua ada pelatih Manchester City Pep Guardiola menempati urutan pertama sebagai manajer dengan bayaran tertinggi di dunia.

Pep menghasilkan 1.643.477 poundsterling (Rp30 miliar) per bulan, artinya pelatih asal Spanyol itu dibayar sebesar 379.263 Pound setiap minggunya, atau senilai Rp7 miliar lebih.

Sejauh ini, Pep Guardiola berhasil membawa Man City bersaing ketat di papan atas klasemen Liga Inggris dengan torehan 61 poin. Sedangkan di puncak masih dihuni oleh Arsenal yang tak terkalahkan di 5 laga paling aktual.

Pelatih dengan gaji tertinggi ketiga adalah Jurgen Klopp, yakni sebesar  300.000 poundsterling (Rp5,5 miliar) per bulan.

Bisa dibilang Klopp musim ini mengalami musim kurang memuaskan, Liverpool tertahan di urutan ke-6 klasemen Liga Inggris.

Selain itu, The Reds masih kesulitan untuk konsisten, tak sedikit publik yang meminta agar Liverpool memecat Klopp. Namun sampai saat ini sang pelatih masih bertahan.

Terakhir ada sosok Massimiliano Allegri yang menduduki urutan kelima, ia menghasilkan 940.386 poundsterling (Rp17 miliar) per bulan bersama Juventus.

Allegri resmi bergabung dengan Juventus pada 16 Juli 2014 silam. Pelatih dengan Lisensi Pro UEFA tersebut musim ini juga mengalami kesulitan.

Pasalnya, Juventus harus berjuang setelah mendapat sanksi pengurangan poin dari Liga Italia karena terbukti melanggar aturan Financial Fair Play (FFP).

Sumber: Daily Mail