In-depth

Fix Lepas Lukaku, 3 Mesin Gol Ini Bakal Didatangkan Inter Milan Musim Depan

Rabu, 19 April 2023 19:35 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS-Daniele Mascolo
Klub Liga Italia, Inter Milan melepas Romelu Lukaku musim depan, sebagai gantinya mereka bakal coba datangkan tiga mesin gol berikut pada bulan Juni nanti. Copyright: © REUTERS-Daniele Mascolo
Klub Liga Italia, Inter Milan melepas Romelu Lukaku musim depan, sebagai gantinya mereka bakal coba datangkan tiga mesin gol berikut pada bulan Juni nanti.

INDOSPORT.COM – Klub Liga Italia, Inter Milan bakal melepas Romelu Lukaku musim depan, sebagai gantinya mereka bakal coba datangkan tiga mesin gol berikut pada bulan Juni nanti.

Jelang dibukanya bursa transfer musim panas, Inter Milan berniat untuk tidak memperpanjang atau mempermanenkan Romelu Lukaku yang tampil kurang apik sepanjang musim ini.

Sebelumnya, penyerang asal Belgia tersebut memang sudah mengatakan kepada direktur Inter Milan bahwa dirinya ingin bertahan di Giuseppe Meazza.

Akan tetapi, Inter Milan sampai saat ini masih ragu-ragu apakah klub akan mempermanenkan pemain yang pernah mengantarkan mereka juara Liga Italia 2020-2021.

Inter Milan sendiri memang tidak puas dengan performa Romelu Lukaku selama peminjaman satu musim dari Chelsea.

Bahkan, CEO Inter, Beppe Marotta, sudah mengkonfirmasi bahwa timnya akan memulangkan sang pemain ke klub Liga Inggris tersebut pada akhir musim ini.

Namun, sikap Inter Milan akhirnya melunak dengan memberikan kesempatan agar Romelu Lukaku tampil di semua pertandingan yang dijalani Inter Milan.

Akan tetapi hingga laga melawan AC Monza pekan lalu, ketajaman mantan penggawa Manchester United tersebut belum juga memuaskan ekspektasi.

Bahkan dalam empat pertandingan terakhir di Serie A, striker 29 tahun tak pernah catatkan nama di papan skor meski tampil sebagai starter.

Berkaca dari kondisi tersebut, tampaknya Inter Milan bakal benar-benar mendepak Romelu Lukaku pada musim panas nanti.

Sebagai gantinya, manajemen La Beneamata bertekad untuk bisa membawa salah satu dari tiga mesin gol berikut: