Liga Italia

Hasil Liga Italia: Inter Milan vs Lazio, Lautaro Martinez Bawa Nerazzurri Comeback

Minggu, 30 April 2023 19:27 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain Lazio Felipe Anderson merayakan gol pertamanya bersama rekan setimnya di Liga Serie A Italia, Minggu (30/04/23). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo) Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain Lazio Felipe Anderson merayakan gol pertamanya bersama rekan setimnya di Liga Serie A Italia, Minggu (30/04/23). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

INDOSPORT.COM - Hasil pertandingan Inter vs Lazio dalam ajang lanjutan Liga Italia (Serie A), yang berlangsung di Giuseppe Meazza, Minggu (30/4/23) sore WIB, berakhir dengan skor 3-1

Duel yang mempertemukan antara Inter vs Lazio dalam pekan ke-32 Liga Italia 2022-2023 dibukan dengan gol Felipe Anderson di menit ke-30.

Kendati demikian, Inter Milan mampu membalikkan keadan melalui gol Lautaro Martinez (78' dan 90'). Serta, sontekan Robin Gosens di menit ke-83.

Nerazzurri, julukan Inter Milan, lantas merangsek ke posisi 4 dengan torehan 57 poin. Sedangkan, Lazio terancam dilengserkan dari peringkat 2 klasemen sementara Liga Italia 2022-2023, jika Juventus menang malam nanti.

Selanjutnya, Inter Milan akan menghadapi Hellas Verona. Sementara itu, Lazio bakal melawan Sassuolo dalam pekan ke-33 Liga Italia 2022-2023.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan antara Inter Milan menghadapi Lazio berlangsung seru sejak wasit memulainya. Terbukti, kedua tim kedapatan melakukan jual beli serangan.

Pada menit ke-21, bermula dari set play Inter Milan, Henrikh Mkhitaryan yang mendapatkan ruang lantas melakukan tembakan. Ivan Provedel dapat mengamankan dengan mudah, karena bola terlalu lemah.

Tak berselang lama, Mkhitaryan sebenarnya mampu mengkonversi umpan Joaquin Correa menjadi gol. Sayangnya, wasit memutuskan bahwa Correa berada di posisi offside.

Justru Lazio yang mampu mencuri gol melalui sontekan Felipe Anderson usai memanfaatkan umpan Luis Alberto di menit ke-30. Hal itu mengubah kedudukan menjadi 0-1.

Meskipun kedua tim saling berbalas serangan di sisa waktu yang ada, tetapi kedudukan antara Inter vs Lazio di babak pertama bertahan dengan skor 0-1.