Liga Italia

Incar Pelatih Bologna, Inter Milan Tunggu Hasil Akhir Simone Inzaghi

Senin, 8 Mei 2023 00:00 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Erwin Spek/Soccrates/Getty Images
Thiago Motta saat masih membela Paris Saint-Germain Copyright: © Erwin Spek/Soccrates/Getty Images
Thiago Motta saat masih membela Paris Saint-Germain
Thiago Motta Bakal Gantikan Simone Inzaghi

Kabarnya, Thiago Motta dikabarkan akan menjadi suksesor Simone Inzaghi, mengingat kemampuannya menangani tim benar-benar meningkat bersama Bologna.

Thiago Motta sendiri mulai dikenal publik ketika memegang klub papan bahwa Liga Italia, Spezia sebelum kemudian diambil oleh Bologna.

Bologna sendiri mengambil Thiago Motta, selepas sakitnya Sinisa Mihajlovic yang kemudian justru berbuah kesuksesan.

Mantan pemain timnas Italia ini dikenal punya mentalitas yang bagus dan pernah menjadi bagian The Winning Team milik Inter Milan.

Inter Milan sendiri memang dikenal sebagai salah satu tim yang punya sejarah di musim 2009/2010 dengan memenangkan Liga Champions.

Inter kala itu ditangani pelatih asal Portugal, Jose Mourinho yang dikenal punya kemampuan bagus dalam membawa tim.

Thiago Motta yang berposisi sebagai gelandang tengah pun jadi kunci permainan Inter Milan kala itu bersama Javier Zanetti dan Esteban Cambiasso.

Kini, kesuksesan bersama pasukan Mourinho tersebut yang akan coba dilanjutkan oleh Thiago Motta ketika duduk di kursi pelatih Inter Milan.

Hanya saja, kemungkinan soal masuknya Motta sebagai pelatih baru akan sirna jika Inter Milan kemudian berhasil menjadi juara Liga Champions. Pasalnya, pasukan Inter Milan garapan Simone Inzaghi masih punya peluang besar untuk menjuarai Liga Champions.

Salah satu syaratnya adalah Inter Milan harus memenangkan laga babak semifinal Liga Champions kontra AC Milan yang akan digelar pada hari Kamis (11/05/23).

Sumber: Corriere dello Sport