Bola Internasional

Lionel Messi Diboyong Argentina Lawan Timnas Indonesia? Begini Jawaban Erick Thohir

Rabu, 24 Mei 2023 17:20 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Prio Hari Kristanto
© Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com
Ketua umum PSSI, Erick Thohir, menyerahkan kepada tim tamu soal kehadiran Lionel Messi dan percaya Argetina bakal bawa skuat terbaik lawan Timnas Indonesia. Copyright: © Petrus Manus Da' Yerimon/Indosport.com
Ketua umum PSSI, Erick Thohir, menyerahkan kepada tim tamu soal kehadiran Lionel Messi dan percaya Argetina bakal bawa skuat terbaik lawan Timnas Indonesia.

INDOSPORT.COM - Ketua umum PSSI, Erick Thohir, masih belum bisa memastikan apakah megabintang Timnas Argentina, Erick Thohir ikut bermain saat FIFA matchday lawan Timnas Indonesia pada 19 Juni nanti. Dia menyerahkan semua keputusan ke tim tamu.

PSSI telah mengonfirmasi laga Indonesia vs Argentina dimainkan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta. Tim Tango datang ke Tanah Air dalam rangka tur Asia.

Disinggung soal pemain bintang Argentina yang dibawa saat bentrok dengan skuad Garuda, Erick Thohir hanya menjelaskan jika yang datang adalah skuat terbaik. Dia tak mau menjanjikan sesuatu yang di luar kendalinya.

"Tentu kalau bicara kehadiran bintang-bintang Argentina, saya percayakan kepada Argentina itu sendiri karena saya yakin Argentina datang ke Indonesia dengan benar-benar membawa tim terbaik," ujar Erick Thohir saat disinggung kehadiran Lionel Messi.

Adapun Argentina adalah juara Piala Dunia 2022. La Albiceleste mengalahkan Prancis di partai final lewat babak adu penalti setelah bermain imbang 3-3 di waktu normal dan extra time.

Selain Messi, bintang Argentina yang bisa dibawa ke Indonesia adalah Angel di Maria, Lisandro Martinez, Paulo Dybala, Emilio Martinez dan lainnya.

Namun, tentu kehadiran Messi diyakini bakal menjadi daya tarik bagi fans sepak bola Tanah Air. Oleh karena itu, Erick Thohir memprediksi penjualan tiket Indonesia vs Argentina bakal melebihi kehebohan penjualan tiket konser Coldplay di Indonesia.