Liga Indonesia

Aroma Brasil Jadi Alasan Striker Jebolan Serie A Brandao Gabung Madura United

Rabu, 21 Juni 2023 18:35 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© MO Madura United
Pelatih tim Madura United, Mauricio Souza ikut dalam tradisi baru dengan mengenalkan tim kepada para santri. (Foto: MO Madura United) Copyright: © MO Madura United
Pelatih tim Madura United, Mauricio Souza ikut dalam tradisi baru dengan mengenalkan tim kepada para santri. (Foto: MO Madura United)
Deretan Orang Brasil

Bergabungnya Brandao Junior lantas membuat Madura United menjadi tim yang kental dengan orang-orang yang berasal dari Brasil pada kompetisi musim ini.

Dalam staf kepelatihan saja, Madura United diperkuat lima figur asal Negeri Samba. Yang pertama tentu Mauricio Souza selaku pelatih atau head coach.

Kinerja eks pelatih Vasco Da Gama itu bakal ditunjang oleh Joao Pedro Rayol (pelatih fisik) dan Gerson Rodrigues Rios (pelatih kiper). 

Tak cukup sampai di situ, staf ofisial juga dilengkapi oleh Adriel Santos (fisioterapi), Italo Resende (video analis), plus Claudio Luzardi (penerjemah).

Sementara di jajaran pemain, sudah ada 5 nama dari Brasil. Termasuk Beto Goncalves, yang berstatus pemain lokal jalur naturalisasi.

Empat nama lainnya adalah pemain asing, yakni Cleberson Martins, Hugo Gomes Santos (Jaja), Luiz Marcelo Morais (Lulinha) dan Brandao Junior.

Sedangkan ada dua pemain asing saja yang tidak dari Brasil. Mereka adalah Francisco Rivera (Meksiko) dan Jacob Mahler (Singapura).

Tak pelak, keberadaan Brazilian Connection di skuat Madura United amat membantu terhadap proses adaptasi Brandao Junior sebagai pemain baru.

"Saya memang tidak pernah setim dengan mereka (para pelatih dan pemain asing Madura United). Saya hanya tahu Cleberson (bek). Karena di masa lalu, tim saya pernah berhadapan dengan dia," tandas Brandao Junior.