Liga Inggris

Sheikh Jassim Bisa Berpaling ke Klub Lain Imbas Manchester United Bertele-tele

Sabtu, 15 Juli 2023 16:35 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Indra Citra Sena
Sheikh Jassim bisa saja berpaling ke klub lain gara-gara raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, terus bertele-tele.

INDOSPORT.COM – Sheikh Jassim bisa saja berpaling ke klub lain gara-gara raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United, terus bertele-tele.

Diketahui, penjualan Manchester United masih belum menemui titik temu hingga saat ini sejak dijual Keluarga Glazer pada November 2022 lalu.

Sir Jim Ratcliffe dan Sheikh Jassim disebut-sebut sebagai dua calon pembeli yang berniat untuk mengakuisisi Setan Merah.

Namun, taipan asal Qatar itulah yang tampak favorit untuk bisa mengambil alih Man United dari tangan Keluarga Glazer di mana Sheikh Jassim berminat untuk mengakuisis klub 100 persen.

Akan tetapi, ada suatu masalah yang timbu. Ada anggota keluarga Glazer yang menolak menjual Manchester United sehingga tak heran apabila penjualan klub menjadi tersendat.

Dengan demikian, Sheikh Jassim diklaim sudah memberikan ancaman pada Keluarga Glazer bahwa dirinya siap membeli klub Liga Inggris lainnya jika Man United terus bertele-tele dan tak segera mengambil keputusan.

Hal ini tentu saja akan melukai hati fans Setan Merah sekaligus membuat mereka berang bukan main pada Keluarga Glazer yang sudah tak disukai sejak sedari dulu.

Tersendatnya penjualan klub ini tentu saja juga memperlambat langkah Erik ten Hag dalam mencari pemain baru di bursa transfer musim panas 2023.

Manchester United saat ini baru saja mengamankan Mason Mount dari Chelsea dan akan segera mendaaptkan Andre Onana (Inter Milan) sehingga anggaran dana mereka pasti sudah begitu terkuras.

Erik ten Hag sendiri bahkan sampai ‘memalak’ Sheikh Jassim di bursa transfer musim panas 2023 ini walaupun situasi penjualan Manchester United masih belum usai.