Bursa Transfer

Inter Milan Relakan Bombernya Joaquin Correa ke Klub Rival Liga Italia

Senin, 21 Agustus 2023 12:25 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Jennifer Lorenzini
Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dikabarkan sudah siap melepas Joaquin Correa (kanan) ke Torino menjelang akhir bursa transfer musim panas 2023. Copyright: © REUTERS/Jennifer Lorenzini
Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dikabarkan sudah siap melepas Joaquin Correa (kanan) ke Torino menjelang akhir bursa transfer musim panas 2023.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, dikabarkan sudah siap melepas Joaquin Correa ke Torino menjelang akhir bursa transfer musim panas 2023.

Inter Milan memang sudah lama dikabarkan siap mendepak Joaquin Correa di musim panas 2023, apalagi setelah sang pemain jadi incaran Fenerbahce kala itu.

Ternyata, melansir FC Inter 1908, Correa tidak berlabuh ke Fenerbahce, melainkan berpotensi merapat ke rival domestik Inter Milan, Torino.

Torino atau Granata dikabarkan siap untuk memboyong pemain yang kerap disapa 'El Tucu' itu dengan sistem pinjaman dan opsi pembelian di akhir kontrak.

Hanya saja, gaji sang pemain yang masih menjadi penghambat. Correa memiliki upah 3,6 juta euro per tahun. Torino akan membujuk Inter untuk membantu penggajian Correa.

Kalau sudah selesai masa pinjaman selama satu musim, rival sekota Juventus itu akan mempertimbangkan opsi untuk mempermanenkannya.

Dikabarkan, Inter atau Nerazzurri menuntut mahar 20-25 juta euro untuk Joaquin Correa. Granata sendiri belum memberikan keputusan mereka.

Kalau sudah berhasil melepas striker asal Argentina tersebut, Nerazzurri siap mendekati salah satu incaran mereka untuk lini depan.

Inter selama ini sudah membidik beberapa predator seperti Mehdi Taremi, Folarin Balogun, dan Alexis Sanchez.

Ternyata, Alexis Sanchez menjadi pilihan utama rival sekota AC Milan itu kalau berdasarkan laporan dari Sempre Inter.