Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris Hari Ini: Crystal Palace vs Arsenal

Senin, 21 Agustus 2023 07:20 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Peter Cziborra
Berikut tersaji jadwal Liga Inggris (Premier League) 2023/24 hari ini antara Crystal Palace vs Arsenal yang akan berlangsung di Stadion Selhurst Park. Copyright: © REUTERS/Peter Cziborra
Berikut tersaji jadwal Liga Inggris (Premier League) 2023/24 hari ini antara Crystal Palace vs Arsenal yang akan berlangsung di Stadion Selhurst Park.

INDOSPORT.COM - Berikut tersaji jadwal Liga Inggris (Premier League) 2023/24 hari ini antara Crystal Palace vs Arsenal yang akan berlangsung di Stadion Selhurst Park.

Arsenal akan menjalani pertandingan lumayan berat melawan Crystal Palace pada Selasa (22/08/23). Sebab, mental keduanya sedang bagus.

Palace atau The Eagles sukses meraih tiga poin di pekan pertama melawan Sheffield United dengan skor 1-0, sedangkan Arsenal atau The Gunners menang 2-1 atas Nottingham Forest.

Bermain di kandang sendiri, Palace jelas punya keuntungan tersendiri. Mereka siap bermain dengan formasi 4-2-3-1 dan diperkuat oleh Cheick Doucoure, pemain incaran Liverpool.

Selain Doucoure, Marc Guehi juga akan tampil. Guehi sendiri selama ini menjadi rebutan antara Arsenal dan Chelsea di musim panas 2023.

Karena bursa transfer belum tutup, tentu akan sangat menarik melihat performa dari Cheick Doucoure dan Marc Guehi yang tengah dibidik para titan Premier League.

Sementara itu, Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal diprediksi akan memainkan 4-3-3.Gabriel Martinelli, Eddie Nketiah, dan Bukayo Saka menjadi tiga penggedor di lini depan.

Untuk lini tengah, The Gunners bakal menurunkan Declan Rice, Martin Odegaart, dan Kai Havertz. Sektor inilah yang berbahaya bagi Palace.

Meskipun tampil di kandang lawan, tapi Arsenal tetap lebih diunggulkan untuk menang, meskipun Crystal Palace pastinya bakal memberi perlawanan sengit dengan 4-2-3-1 dengan 4 pemain bertipe menyerang.

Siapapun yang menang bakal langsung naik ke posisi empat besar klasemen sementara Liga Inggris 2023/24 atau bahkan berpotensi jadi pemuncak.