Liga Champions

Reaksi Pep Guardiola Melihat Man City Masih Sempurna di Liga Champions

Rabu, 8 November 2023 21:38 WIB
Editor: Juni Adi
© Reuters/Jason Cairnduff
Selebrasi Jeremy Doku (tengah) usai mencetak gol di laga Manchester City vs Bournemouth. (Foto: Reuters/Jason Cairnduff) Copyright: © Reuters/Jason Cairnduff
Selebrasi Jeremy Doku (tengah) usai mencetak gol di laga Manchester City vs Bournemouth. (Foto: Reuters/Jason Cairnduff)

INDOSPORT.COM - Manchester City berpeluang mempertahankan gelar Liga Champions musim ini karena mereka mengawali kompetisi dengan sempurna di babak penyisihan grup.

Hasil manis diraih oleh Manchester City saat melakoni pertandingan matchday ke-4 Liga Champions grup G melawan Young Boys, di Stadion Etihad pada Rabu (08/11/23) dinihari WIB.

Bermain di depan publiknya sendiri, Manchester City menang dengan skor telak tiga gol tanpa balas.

Anak asuh Pep Guardiola unggul lebih dahulu melalui gol Erling Haaland dari titik putih di menit ke-23, lalu digandakan oleh Phil Foden di menit ke-45+1. 

Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama usai. Memasuki babak kedua, The Citizens memperlebar keunggulan jadi 3-0 setelah Haaland mencetak gol keduanya di laga ini menit ke-51. Skor itu bertahan hingga laga usai.

Kemenangan ini membuat Manchester City kokoh di puncak klasemen Grup G Liga Champions dengan koleksi 12 poin. Mereka belum terkalahkan dalam 4 pertandingan sejauh ini.

Sementara Young Boys tenggelam di dasar klasemen dengan 1 poin. Usai pertandingan, Guardiola mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya sejauh ini.

"Tentu saja saya sangat senang, kami bisa lolos dengan dua pertandingan tersisa. Kami jadi punya waktu untuk banyak berpikir," ujarnya dilansir dari situs resmi UEFA.

"Mungkin selama ini, kami masih belum jelas arah permainannya, kami masih terlalu baik kepada lawan, atau mungkin harusnya bisa bikin lebih banyak gol. Tapi yang pasti, saya senang dengan tim saya," sambungnya.
 
Pep Guardiola menutup, tidak ada resep rahasia baginya untuk bawa Manchester City terus tampil perkasa. Kuncinya cuma konsistensi!

"Kata yang mendefinisikan tim ini selama bertahun-tahun adalah konsistensi. Kami memiliki standar tinggi," tutupnya.