x

Jelang Derby, Bonucci Desak Petinggi Milan Beli Pemain Top Dunia

Selasa, 3 April 2018 12:10 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Leonardo Bonucci saat melawan Lazio.

Jelang Derby Milan, kapten AC Milan, Leonardo Bonucci, mendesak petinggi I Rossoneri untuk membeli pemain kelas dunia di bursa transfer musim panas ini. Selain itu, ia juga berharap level latihan Milan terus meningkat.

"Jika saya harus memberikan mereka (petinggi Milan) beberapa saran, saya akan mengatakan kepada mereka untuk membeli pemain top dunia. Dengan begitu, level latihan pun akan meningkat. Hal itu sangat penting," ujarnya seperti dikutip dari football-italia.

Baca Juga

1. Keraguan Terhadap Yonghong Li

Yonghong Li.

Ada sejumlah spekulasi tentang apa yang akan dilakukan Milan di bursa transfer mendatang. Hal ini tak terlepas dari keraguan fans maupun pemain atas kelangsungan kepemilikan AC Milan di tangan Yonghong Li. 


2. Enggan Mendikte

Leonardo Bonucci saat melakukan selebrasi usai mencetak gol untuk Milan ke gawang Juventus.

Walau begitu, bek yang didatangkan dengan nilai 40 juta euro dari Juventus musim lalu itu tetap tak mau mendikte kerja CEO AC Milan, Marco Fassone, dan Direktur Teknik, Massimiliano Mirabelli. 

"Mirabelli and Fassone tidak butuh saran," ujar Bonucci.


3. Ditekuk Juventus

Cuadrado

AC Milan baru saja ditekuk Juventus 3-1 pada pekan ke-30 Serie A Italia, Minggu (01/04/18). Bonucci manjadi satu-satunya pemain Milan yang mampu mencetak gol ke gawang Juventus di pertandingan tersebut. Gol-gol yang tercipta pada laga itu berasal dari Dybala (8'), Cuadrado (79'), dan Khedira (87') untuk Juventus serta Bonucci (28') untuk AC Milan.

Atas hasil ini, AC Milan, pun masih tertahan di peringkat keenam dengan 50 poin, terpaut delapan angka dari peringkat keempat, Inter Milan. AC Milan sendiri besok akan menjamu Inter Milan di San Siro dalam laga bertajuk Derby Della Madonnina. Milan wajib menang jika ingin melenggang ke Liga Champions musim depan. 

Prediksi AC Milan vs Inter Milan.
AC MilanInter MilanLeonardo BonucciDerby Della MadonninaLiga ItaliaMassimiliano Mirabelli

Berita Terkini