x

Bertamu ke Kandang Macan, Borneo FC 'Pede' Curi Poin dari Persija

Sabtu, 14 April 2018 09:24 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic dalam jumpa pers.

Borneo FC akan berhadapan dengan Persija Jakarta di lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (14/04/18) pukul 18.30 WIB sore nanti.

Dejan sendiri baru memimpin Borneo di dua pertandingan pasca dirinya masuk menggantikan pelatih lama, Iwan Seriawan, yang harus dipecat tim yang berjuluk Pesut Etam itu.

Dejan sendiri membawa ambisi besar untuk kembali curi poin demi meraih kemenangan untuk ketiga kalinya berturut-turut.

Baca Juga

1. Ingin Curi Poin Dadari i Persija

Borneo FC saat latihan jelang lawan Persija Jakarta.

Meski Persija sedang dalam percaya diri tinggi pasca pelatih asal Serbia ini yakin bisa curi kemenangan.

“Kita mau curi poin disini. Kita respect besar untuk Persija, tapi kita yakin akan curi poin disini,” kata Dejan saat konferensi pers sebelum laga di GBK (13/04/18).

“Meskipun persija sedang bermain bagus akhir-akhir ini, kita akan berusaha. Saya percaya dengan kerja keras para pemain saya.”


2. Rekor Buruk Dejan vs Persija

Dejan Antonic saat menandatangi kontrak bersama Nabil Husein.

Namun Dejan harus berhati-hati dengan tim yang berjuluk Macan Kemayoran ini. Karena di dua pertemuan terakhirnya saat melatih Pelita Bandung Raya, ia gagal curi poin.

“Dua pertandingan kita ada di Bandung, satu di sini (GBK) satu di sana. Tapi saya pikir tim yang kemarin, Persija saya pikir lebih jauh. Materi pemain persija jauh lebih baik.

"Saya pelatih, yang jelas saya sudah berusaha semaksimal mungkin. Tinggal nanti aja eksekusinya di lapangan. Kita sudah berusaha, biar Tuhan yang menentukan menang atau tidaknya nanti.”


3. Kekuatan Tim-tim Liga 1 Rata

Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic saat diwawancara awak media.

Dejan juga mengungkapkan bahwa menurut dirinya kekuatan para peserta Gojek Liga 1 2018 sejauh ini masih sama kuat, hampir semua tim rata dari segi kekuatan.

"Saya lihat sekarang Liga Indonesia banyak tim hampir sama. Karna mungkin liga baru mulai. Tim yang ada di rumah memiliki semangat lebih besar, seperti Persija banyak suporter karena menjadi mandat besar untuk persija.

Tapi kalau sudah di lapangan 11 pemain lawan 11 pemain aja. Yang berjuang dan berusaha yang akan menang," ucap Dejan.


4. Kedua Tim Punya Tren Bagus

Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic saat diwawancara awak media.

Kedua tim memang sedang dalam kemenangan berturut-turut. Persija tampil bagus akhir-akhir ini. Sementara Borneo FC menang dua kali berturut-turut di Liga 1.

“Oke dua tim memang sama-sama menang, tapi pertandingan masih banyak. Saya respect besar untuk persija. Tapi kami datang untuk curi poin disini. Seperti saya bilang, keputusan akhir dari Tuhan, yang penting sudah berjuang," katanya lagi.

Persija JakartaDejan AntonicBorneo FCLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini