x

Ante Rebic Minta Dipermanenkan, Ivan Gazidis Langsung Beri Syarat Berat

Sabtu, 4 April 2020 11:54 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Isman Fadil
CEO klub sepak bola AC Milan, Ivan Gazidis, dikabarkan langsung memberi syarat berat kepada pemain pinjaman mereka, Ante Rebic, yang minta untuk dipermanenkan.

INDOSPORT.COM - CEO klub sepak bola AC Milan, Ivan Gazidis, dikabarkan langsung memberi syarat berat kepada pemain pinjaman mereka, Ante Rebic, yang minta untuk dipermanenkan raksasa Serie A Liga Italia itu dari Eintracht Frankfurt.

Sebelumnya, ada rumor bahwa AC Milan menjajaki kemungkinan untuk mempermanenkan striker pinjaman mereka dari Eintracht Frankfurt yang bernama Ante Rebic. Rebic yang awalnya kesulitan, ternyata mulai menunjukkan taringnya setelah Stefano Pioli mengubah formasi menjadi 4-4-2.

Rebic sendiri ternyata sosok yang enak diajak kerja sama. Ia tidak akan memprotes apapun keputusan dari pihak Milan atau Rossoneri. Jika klub akan memulangkan dirinya ke Frankfurt, ia tidak keberatan. Jika mereka ingin mempermanenkannya, ia juga tidak menolak. Ia hanya minta kejelasan saja dari Milan.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, ternyata pemain asal Kroasia berusia 26 tahun itu lebih senang jika dibeli AC Milan. Sehingga, dirinya pun kabarnya sangat berharap bisa menjadi pemain resmi Rossoneri mulai bursa transfer musim panas 2020. Hal ini langsung sampai ke telinga CEO mereka, Ivan Gazidis.

Gazidis sendiri telah menjadi sumber dari perang internal dalam tubuh klub Serie A Liga Italia tersebut. Karena, ia ingin melakukan revolusi dengan fokus kepada para pemain muda yang bersedia digaji rendah. Sehingga, ia tidak akan membutuhkan para pemain senior atau yang sudah tua.

Rebic sendiri sudah berusia 26 tahun. Kabarnya, Gazidis ingin pemain yang berusia di bawah 25 tahun. Sehingga, pada dasarnya striker Frankfurt itu tidak masuk ke dalam agenda sang CEO. Namun, karena dirinya ingin dipermanenkan dan permainannya juga bagus, Gazidis tetap membuka peluang.

Namun, bos Milan itu dikabarkan memberikan satu syarat berat. Melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Milan, Rebic wajib bersedia dipotong gaji tahunannya. Padahal, upahnya saat ini hanya 3 juta euro atau sekitar Rp53 miliar. Tentu, ini merupakan syarat berat bagi Rebic.

Baca Juga
Baca Juga

Akan tetapi, sampai berita ini ditulis, belum ada informasi lebih lanjut terkait berapa besarnya pemotongan gaji dari pihak Gazidis. Di sisi lain, tandem Zlatan Ibrahimovic itu sendiri juga belum memberikan responsnya.

Ante Rebic sendiri telah diboyong oleh AC Milan dari Eintracht Frankfurt sebagai pinjaman pada 2 September 2019 yang lalu selama dua tahun. Bersama klub sepak bola Serie A Liga Italia tersebut, ia mampu mencetak tujuh gol dan menyumbang satu assist dari total 18 pertandingan yang ia ikuti.

AC MilanEintracht FrankfurtIvan GazidisLiga ItaliaAnte RebicSepak BolaAC Milan NewsBerita Bursa Transfer

Berita Terkini