x

Ketika Everton Kehilangan Daya Magis, Karma Mengasari Liverpool?

Senin, 2 November 2020 12:02 WIB
Editor: Coro Mountana
Ketika Everton kehilangan daya magis usai mengasari Liverpool.

INDOSPORT.COM - Menarik rasanya untuk melihat bagaimana ketika Everton mulai kehilangan daya magis usai mengasari Liverpool. 

Setelah perkasa dalam 5 pekan perdana Liga Inggris, mendadak Everton seperti dihempaskan ke bumi dalam 2 pertandingan terakhir. Everton di awal musim ini memang tampil begitu mengejutkan. 

Dengan dimentori pelatih sekaliber Carlo Ancelotti, Everton benar-benar sangat mematikan. 4 lawan pertama Everton di Liga Inggris musim ini pun dilibas habis. 

Baca Juga
Baca Juga

Bahkan sang juara bertahan sekaligus rival sekota, Liverpool saja harus bermain imbang tatkala bertanding dengan Everton. Memang kombinasi trio pemain baru, James Rodriguez-Doucore-Allan sukses membuat Everton bersinar terang. 

Namun entah apa yang terjadi, mendadak Everton langsung mengalami 2 kekalahan beruntun. Dimulai dari saat kalah 0-2 dari Southampton yang kemudian dilanjutkan oleh Newcastle United dengan skor 2-1. 

Bagaikan seperti kehilangan daya magis, Everton seperti kembali ke habitatnya sebagai tim papan tengah lagi. Tentu menarik untuk melihat mengapa Everton mendadak seperti kehabisan bensin, padahal Liga Inggris belum menyentuh 10 pekan. 

Baca Juga
Baca Juga

Uniknya, kesialan Everton kehabisan bensin terjadi setelah mereka bertemu dengan Liverpool di pekan kelima. Sebuah pertandingan yang sangat kasar di mana Virgil van Dijk dan Thiago Alcantara mengalami cedera parah. 

Entah apakah itu instruksi khusus atau tidak, yang pasti Everton bermain sangat kasar melawan Liverpool. Permainan kasar itupun sukses membawa Everton menahan Liverpool. 

Namun setelah itu, Everton malah jadi pesakitan usai kehilangan daya magis, apakah gara-gara karma mengasari Liverpool? 


1. Azab Bermain Kasar

Virgil van Dijk pergi meninggalkan lapangan di laga Everton vs Liverpool

Coba kita telaah penyebab Everton kehabisan bensin di pekan keenam dan ketujuh Liga Inggris. Jadi setelah menahan imbang Liverpool, sebenarnya Everton juga mengalami kerugian yang cukup parah. 

Akibat permainan kasar yang ditunjukan Everton, membuat mereka kehilangan Richarlison untuk pertandingan selanjutnya melawan Southampton dan Newcastle. Alasannya, Richarlison mendapatkan kartu merah saat mengasari Thiago Alcantara. 

Padahal peran Richarlison sangatlah penting dalam lini serang Everton. Berkat pergerakan eksplosif Richarlison juga, James Rodriguez jadi lebih bisa bebas berkarya sebagai playmaker. 

Oleh karena itu kehilangan Richarlison sedikit banyak berpengaruh pada penurunan peforma Everton. Selain itu, tak disangka benturan James Rodriguez dengan Virgil van Dijk (sebelum digunting kakinya oleh Pickford) berbuntut panjang. 

Meski saat itu, James Rodriguez masih bisa bertanding secara penuh melawan Liverpool dan sempat memberi assists, ternyata ia mengalami cedera. Menurut laporan klub pun, cederanya unik karena ada memar pada testis atau alat vitalnya. 

Oleh karena itu, saat jelang melawan Southampton, isu absennya James Rodriguez begitu mengencang. Akan tetapi secara ajaib James Rodriguez bisa tampil di laga itu, namun dengan kondisi tidak fit 100 persen. 

Sehingga berdampak pada tumpulnya lini serang Everton karena minim kreatifitas dari tengah ketika James Rodriguez tidak fit. Akibat dipaksakan main lawan Southampton, James Rodriguez pun harus istirahat total lawan Newcastle. 

Singkatnya, James Rodriguez tak bisa memberikan 100 persen kekuatannya untuk Everton yang artinya mereka kehilangan playmaker. Tidak adanya playmaker dan seorang winger lincah, setidaknya seperti mengurangi kekuatan Everton. 

Jadi jika ditanya apakah itu karma karena telah mengasari pemain Liverpool, tampaknya jawabannya adalah beban yang ditanggung saat bermain kasar di derbi Merseyside baru terasa sekarang. James Rodriguez cedera dan Richarlison dikartu merah. 

Ancelotti perlu cepat cari solusi sebelum Everton benar-benar kembali ke habitatnya sebagai tim medioker. 

LiverpoolEvertonJames RodriguezCarlo AncelottiIn Depth SportsFeatureRicharlison

Berita Terkini