x

Rekap Rumor Transfer: AC Milan Tertikung, Man United Dekati Donnarumma

Selasa, 7 Desember 2021 05:30 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Isman Fadil
Berikut rekap rumor transfer sepanjang Senin (06/12/21) dari AC Milan kena tikung hingga Manchester United dekati Gianluigi Donnarumma.

INDOSPORT.COM – Berikut rekap rumor transfer sepanjang Senin (06/12/21) dari AC Milan kena tikung hingga Manchester United dekati Gianluigi Donnarumma.

Rekap rumor transfer dibuka dengan kabar tak mengenakkan dari AC Milan yang harus merelakan pemain incarannya merapat ke klub lain.

Baca Juga
Baca Juga

Raksasa Liga Italia, AC Milan harus menelan kenyataan pahit mengenai masa depan Boubacar Kamara. Pasalnya sosok yang dijuluki ‘The Next Paul Pogba’ tersebut kian dekat menuju Barcelona.

Spekulasi kepergian Boubacar Kamara memang tengah memanas seiring perpanjangan kontraknya yang mandek di tengah jalan.

AC Milan dihubung-hubungkan dengan Kamara lantaran sosok Franck Kessie. Kedatangannya diplot untuk menambal Kessie yang diisukan bakal angkat kaki dari San Siro akhir musim ini.

Baca Juga
Baca Juga

Selain rumor AC Milan kena tikung tersebut, sejumlah tim Eropa lainnya juga dirumorkan bergerak jelang dibukanya bursa transfer dalam waktu dekat.

Lantas tim mana serta siapa sajakah pemain incaran mereka? Lebih lengkapnya berikut rekap rumor transfer hasil rangkuman redaksi INDOSPORT.


1. Ada Manchester United dan Liverpool

Berikut rekap rumor transfer sepanjang Senin (06/12/21) dari AC Milan kena tikung hingga Manchester United dekati Gianluigi Donnarumma.

Manchester United

Raksasa Liga Inggris, Manchester United kepergok mendekati Gianluigi Donnarumma usai Setan Merah diam-diam membuka lowongan kiper anyar.

David de Gea yang memaku posisinya dibawah mistar ternyata bakal didongkel. Usut punya usut, The Red Devils tak memaklumi umur De Gea yang sudah menginjak usia 31 tahun.

Kondisi tersebut memaksa Setan Merah untuk membuka lowongan penjaga gawang anyar. Kabar paling gres menyebutkan jika Manchester United kepergok sudah mendekati kiper Paris Saint-Germain, Gianluigi Donnarumma, untuk direkrut di bursa transfer mendatang.

Liverpool

Menjelang bergulirnya Piala Afrika pada Januari 2022, Liverpool bersiap untuk kehilangan beberapa pemainnya.

Tidak hanya Mohamed Salah yang akan berlaga di Piala Afrika, ada juga rekannya Sadio Mané yang akan membela Senegal dan Naby Keïta bersama Guinea. Opsi lini depan Liverpool akan menipis dengan kepergian ketiga pemain andalannya tersebut.

Liverpool mempertimbangkan nama-nama potensial seperti Ricardo Goulart, Hatem Ben Arfa, dan Paulinho sebagai calon rekrutan di bursa transfer bulan Januari.

Bursa TransferManchester UnitedLiverpoolAC MilanGianluigi Donnarumma

Berita Terkini