x

3 Supersub yang Jadi Bintang Kemenangan Comeback Barcelona Atas Levante di Liga Spanyol

Senin, 11 April 2022 11:05 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Tiga pemain pengganti jadi bintang kemenangan comeback dramatis Barcelona atas Levante di Liga Spanyol usai tertinggal lebih dulu. Siapa saja mereka? Foto: REUTERS/Pablo Morano

INDOSPORT.COM – Tiga pemain pengganti jadi bintang kemenangan comeback dramatis Barcelona atas Levante di Liga Spanyol usai tertinggal lebih dulu. Siapa saja mereka?

Memasuki pekan ke-31 Liga Spanyol, laga seru tersaji ketika Barcelona bertandang ke markas Levante, Senin (11/04/22) dini hari WIB.

Baca Juga

Blaugrana yang tengah dalam treb bagus memburu kemenangan ketujuh beruntun di Liga Spanyol musim ini demi naik ke posisi kedua, menggusur Sevilla.

Peluang kemenangan pun terbuka mengingat Levante yang menjadi lawan merupakan penghuni zona degradasi, tepatnya di posisi 19, dan menelan 2 kekalahan dalam 4 laga terakhir di liga.

Menghadapi laga ini, Xavi Hernandez memainkan skema 4-3-3 dan mengandalkan trio andalannya di lini depan yakni Ousmane Dembele, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Ferran Torres.

Baca Juga

Namun meski tampil menekan di babak pertama, Aubameyang dkk gagal mencetak gol. Di sisi lain, Levante juga tak berkutik sehingga 45 menit pertama pun berakhir 0-0.

Memasuki babak kedua, petakan menimpa Blaugrana setelah wasit memberikan penalti kepada Levante di menit ke-52. Jose Morales yang jadi eksekutor sukses menundukkan Marc-Andre ter Stegen dan membawa tuan rumah unggul 1-0.

Lima menit kemudian, Levante kembali mendapat penalti akibat handsball Eric Garcia. Namun, kali ini ter Stegen sukses menepis eksekusi Roger Marti yang menjadi algojo.

Baca Juga

Menit ke-59, Barcelona akhirnya sukses menyamakan skor menjadi 1-1 lewat Pierre-Emerick Aubameyang yang menyundul umpan Ousmane Dembele.

Gol Aubameyang pun memicu semangat Barcelona. Meski Levante menambah 1 gol lagi, Barcelona berhasil mencetak 2 gol tambahan sehingga menang 3-2.


1. Cetak Gol 7 Menit Setelah Masuk

Pedri, pemain muda Barcelona.

Kemenangan itu pun membuat Barcelona naik dari posisi ketiga ke posisi kedua klasemen Liga Spanyol, menggusur Sevilla.

Anak asuh Xavi Hernandez itu kini mengumpulkan 60 poin dari 30 laga. Jumlah poin itu sama dengan Sevilla yang sudah bermain 31 kali.

Baca Juga

Blaugrana masih tertinggal 12 angka dari Real Madrid yang ada di puncak. Namun, sama seperti Sevilla, Madrid juga sudah bertanding 31 kali.

Di sisi lain, kemenangan comeback Barcelona ini tak lepas dari peran 3 pemain pengganti yang sukses tampil gemilang sebagai supersub.

Siapa saja mereka? Berikut ulasannya:

Baca Juga

Pedri

Usai jadi starter di 5 laga beruntun di Liga Spanyol, kali ini Pedri dipasang di bangku cadangan oleh Xavi Hernandez, kalah bersaing dengan Nico Gonzalez dan Frenkie de Jong.

Namun, ia kemudian dimasukkan oleh Xavi di menit ke-56 menggantikan Nico Gonzalez, saat Barcelona tertinggal 0-1 oleh penalti Morales.

Tiga menit setelah Pedri masuk, Barcelona akhirnya sukses menyamakan skor lewat gol Aubameyang hasil assist Dembele.

Baca Juga

Empat menit setelah gol Aubameyang itu alias 7 menit setelah diturunkan, Pedri menunjukkan tajinya dan berhasil membawa Barcelona berbalik unggul 2-1.

Menerima umpan tarik dari sayap kanan, Pedri berhasil melepaskan sepakan ke sudut kanan bawah gawang Levante dan sukses  menundukkan kiper Dani Cardenas.

 

2. Bomber Terbuang Jadi Kunci

Selebrasi pemain Barcelona Luuk de Jong merayakan gol ketiga bersama rekan setim di Liga Spanyol, Senin (11/04/22). Foto: REUTERS/Pablo Morano

Gavi

Untuk ketiga kalinya beruntun di Liga Spanyol, Gavi menjadi cadangan. Kali ini saat menghadapi Levante, Xavi memilih menurunkan trio Nico Gonzalez, Sergio Busquets, dan Frenkie de Jong di lini tengah.

Meski demikian, kebutuhan menang membuat Xavi akhirnya memasukkan Gavi di menit ke-57 menggantikan Frenkie de Jong.

Baca Juga

Masuknya Gavi berhasil menambah daya dobrak Barcelona dari lini kedua, khususnya di sisi kanan lapangan.

Puncaknya, di menit di menit ke-63 ia berhasil memberikan assist kepada Pedri yang sama-sama masuk sebagai pemain pengganti.

Menerima bola sapuan bek Levante, Gavi yang berada di sayap kanan sukses mengecoh 1 pemain sebelum menerobos ke kotak penalti lalu memberikan umpan tarik yang berbuah gol Pedri. Gol Pedri hasil assist Gavi itu membawa Barcelona berbalik unggul 2-1.

Baca Juga

Luuk de Jong

Usai tak diturunkan sama sekali di 3 laga beruntun dan kemudian absen sepenuhnya saat menghadapi Sevilla karena Covid-19, Luuk de Jong akhirnya diberi kesempatan saat menghadapi Levante.

Penyerang Belanda itu diturunkan di menit ke-84 menggantikan Pierre-Emerick Aubameyang dalam kondisi imbang 2-2, setelah Levante mencetak gol semenit sebelum de Jong masuk.

Masuknya Luuk de Jong pun berhasil menghadirkan warna baru lini serang Barcelona, khususnya berkat gaya permainannya yang berbeda dengan Aubameyang.

Baca Juga

Puncaknya, di menit kedua injury time, de Jong sukses meloloskan diri dari pengawalan untuk menyundul umpan silang Jordi Alba dari sisi kiri lapangan, dan membawa Barcelona unggul 3-2.

De Jong sendiri memang tampil baik. Meski baru turun di menit ke-84, ia berhasil melepaskan 2 tembakan dengan 1 di antaranya mengarah ke gawang.

BarcelonaLaLiga SpanyolLevanteLuuk de JongTRIVIABerita Liga SpanyolPedriGavi

Berita Terkini