Hasil Liga Italia Napoli vs AS Roma: Dramatis. Raja Mesir Bawa Giallorossi Imbangi Partenopei
INDOSPORT.COM – Berikut merupakan hasil pertandingan pekan ke-33 Liga Italia antara Napoli Vs AS Roma yang berakhir dengan kedudukan imbang 1-1 pada Senin (18/04/22) dini hari WIB.
Klub pesaing menuju juara Liga Italia musim 2021/2022, Napoli mendapatkan lawan berat ketika AS Roma bertandang ke Stadion San Paolo.
Dalam pertandingan Napoli vs AS Roma yang digelar pada Senin (18/04/22) dini hari WIB ini, serigala ibukota cukup beruntung usai menahan imbang tuan rumah.
Sejak pertandingan dimulai, AS Roma yang dilatih oleh juru taktik asal Portugal, Jose Mourinho tampak tertekan.
Tekanan Napoli ini terwujud usai salah satu pemain AS Roma, Roger Ibanez mengganjal pemain sayap asal Meksiko, Hirving Lozano di kotak terlarang.
Tanpa ampun, kapten Napoli, Lorenzo Inisgne mampu mengecoh kiper AS Roma, Rui Patricio dan membawa timnya unggul 1-0.
Tertinggal 1-0, AS Roma tak mau mengalah dan mencoba terus mencari gol ke gawang Napoli untuk setidaknya menyamakan kedudukan.
Namun, permainan AS Roma yang cenderung keras kemudian mengakibatkan wasit yang memimpin jalannya pertandingan memberikan kartu kuning untuk Bryan Cristante di menit ke-17.
Selain itu, AS Roma juga tertekan oleh Napoli yang terus mencoba menekan sejak awal laga.
Napoli bahkan mendapatkan peluang ketika penyerang Nigeria, Victor Osimhen mampu melepas tembakan ketika kemelut di kotak penalti.
1. Kontroversi Penalti dan VAR Untungkan Napoli
Tembakan Osimhen masih mampu dihadang oleh kiper AS Roma, Rui Patricio yang tampil gemilang pada pertandingan ini.
AS Roma sendiri mencoba menekan membalas tekanan Napoli dengan ganti menekan melalui usaha Nicolo Zaniolo.
Namun, belum ada hasil yang bisa didapatkan, mengingat kiper Napoli, Alex Meret juga tampil menawan dalam menggagalkan usaha yang dibangun AS Roma.
Babak kedua pertandingan Napoli vs AS Roma berjalan lebih hidup dengan Giallorossi lebih banyak menekan.
Lantaran banyak melancarkan tekanan, AS Roma pun kembali mendapatkan banyak peluang usai Tamy Abraham mampu menanduk umpan bek kanan Belanda, Rick Karsdorp.
Namun, tandukan eks Chelsea belum cukup untuk menaklukkan Alex Meret di bawah mistar Napoli.
AS Roma kemudian mendapatkan peluang lain manakala tandukan yang dilakukan oleh Gianluca Mancini hanya menyamping di sisi kanan gawang Napoli.
Napoli bukannya tanpa peluang, dua tembakan yang dlancarkan Piotr Zielinski dan Eljif Elmas masih mampu dihadang oleh kiper AS Roma, Rui Patricio.
Kontroversi sempat terjadi manakala gelandang serang AS Roma, Nicolo Zaniolo jatuh di kotak penalti karena ganjalan kiper Napoli Alex Meret.
Wasit dan VAR Kemudian tak memberikan keputusan penalti, sehingga muncul reaksi dari bangku cadangan AS Roma.
2. Susunan Pemain Napoli vs AS Roma
Ketegangan ini bahkan sampai membuat wasit mengusir kiper kedua AS Roma, Daniel Fuzato dari bangku cadangan.
AS Roma pun akhirnya mampu menyamakan kedudukan usai serangan dari sisi kiri pertahanan Napoli mampu dimanfaatkan oleh pemain muda, Felix Afena-Gyan menjadi umpan.
Bukannya diselesaikan oleh Tammy Abraham, bola justru diumpan ke Stephan El Sharaawy yang tak terkawal dan melancarkan tendangan.
Peluang pemain berjuluk Il Faraone atau sang raja mesir pada menit ke-91 pertandingan Napoli vs AS Roma itu tak mampu dihadang oleh Alex Meret.
Hingga pertandingan usai, Napoli harus rela ditahan imbang 1-1 oleh AS Roma dan hasil ini membuat mereka sedikit tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Italia.
Sementara, AS Roma mampu meningkatkan posisi dan berada di peringkat kelima klasemen sementara Liga Italia sampai pekan ke-33.
Susunan pemain Napoli vs AS Roma
Napoli (4-3-3): Meret; Zanoli, Rrahmani, Koulibaly, Rui; Anguissa, Lobotka, Ruiz; Lozano, Osimhen, Insigne
AS Roma (3-4-1-2): Patricio; Mancini, Smalling, Ibanez; Karsdorp, Oliveira, Cristante, Zalewski; Pellegrini; Zaniolo, Abraham