x

Merinding, Anfield Bergemuruh Beri Dukungan untuk Cristiano Ronaldo yang Sedang Berduka

Rabu, 20 April 2022 18:47 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
Merinding, Anfield Bergemuruh Beri Dukungan untuk Cristiano Ronaldo yang Sedang Berduka. (Foto: Reuters/Carl Recine)

INDOSPORT.COM - Ada sebuah momen menakjubkan yang terjadi di Stadion Anfield tempat berlangsungnya big match Liverpool vs Manchester United.

Laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris berakhir dengan skor 4-0, kemenangan untuk Liverpool, Rabu (20/04/22). Gol kemenangan The Reds dicetak oleh Luis Diaz (5'), Mohamed Salah (22', 85'), dan Sadio Mane (68').

Baca Juga

Manchester United bertanding dalam kondisi skuad yang kurang prima. Tercatat ada enam pemain yang harus absen, termasuk pemain andalan mereka yakni Cristiano Ronaldo yang sedang berduka lantaran putranya meninggal dunia.

Selasa (18/04/22), Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez mengumumkan bahwa putra mereka yang baru saja lahir telah meninggal dunia.

Baca Juga

Kabar duka itu dibagikan oleh Ronaldo dan Georgina dalam postingan di media sosial Instagram masing-masing.

"Dengan kesedihan mendalam kami mengumumkan bahwa bayi laki-laki kami telah meninggal dunia. Ini adalah rasa pedih yang terbesar buat orang tua manapun," ungkap pernyataan Ronaldo dan Georgina di Instagram.

"Hanya kelahiran bayi putri kami yang memberikan kami kekuatan untuk melalui momen ini dengan secercah harapan dan kegembiraan."

Baca Juga

"Kami ingin berterima kasih kepada para dokter dan perawat atas perawatan dan dukungan ahli mereka. Kami semua patah hati dengan kehilangan ini dan kami memohon untuk diberikan privasi di masa yang sulit ini."

"Putra kami tersayang, kamu adalah malaikat kami. Kami akan selalu mencintaimu," pungkasnya.


1. Dukungan untuk Cristiano Ronaldo

Ekspresi kecewa Cristiano Ronaldo di laga Everton vs Man United (09/04/22). (Foto: Reuters/Carl Recine)

Cristiano Ronaldo memilih untuk absen untuk mendampingi Georgina Rodriguez melewati masa-masa sulit. Ronaldo juga pun harus rela melihat timnya dibantai Liverpool di laga tunda Liga Inggris pekan ke-30.

Baca Juga

Setelah laga usai, Stadion Anfield bergemuruh. Seluruh penonton yang hadir bertepuk tangan sebagai bentuk dukungan untuk keluarga CR7.

Salah satu penonton tampak membentangkan jersey Cristiano Ronaldo sementara yang lain bertepuk tangan selama tujuh menit.

Baca Juga

Momen itu membuat siapapun yang menyaksikannya akan merasa merinding. Mereka melupakan rivalitas dan bersatu untuk memberi dukungan bagi Cristiano Ronaldo dan keluarganya yang sedang berduka.

Jurgen Klopp juga turut memberikan pernyataan khusus untuk Ronaldo. Pelatih Liverpool itu ikut berdukacita mendengar kabar meninggalnya putra CR7.


2. Pengakuan Jurgen Klopp

Merinding, Anfield Bergemuruh Beri Dukungan untuk Cristiano Ronaldo yang Sedang Berduka

"Memang seperti inilah dunia sepak bola seharunya. Di samping semua rivalitas itu, ada satu hal yang lebih penting yaitu solidaritas. Kita telah menunjukkannya malam ini," ujar Klopp kepada Sky Sports.

"Seperti yang kita tahu, ketika kami mendengar tentang kabar duka dari keluarfa Ronaldo, aku tidak bisa membayangkan bagaimana itu bisa terjadi. Kami turut bersimpati," sambungnya lagi.

Kemenangan kontra Manchester United membuat Liverpool sukses menggulingkan Manchester City dari puncak klasemen. The Reds kini merajai puncak klasemen Liga Inggris dengan perolehan 76 poin.

Baca Selengkapnya Top Skor Liga Inggris: Tak Tertandingi, Mohamed Salah Berpeluang Raih Sepatu Emas Ketiga

Manchester UnitedCristiano RonaldoLiverpoolAnfield StadiumLiga Inggris

Berita Terkini