x

Ketawa Saat AC Milan Cetak Gol Kemenangan, Bintang Lazio Dibentak Rekan Setim

Senin, 25 April 2022 17:04 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Isman Fadil
Pemain Lazio, Ciro Immobile sedang berusaha menjangkau bola dengan coba melobatnya.

INDOSPORT.COM - Bintang Lazio, Francesco Acerbi sampai dibentak oleh rekan setimnya lantaran tertawa saat AC Milan cetak gol kemenangan.

Francesco Acerbi telah dikritik habis-habisan oleh fans Lazio dalam laga kontra AC Milan, Senin (25/04/22). Pertandingan yang berlangsung di Stadio Olimpico itu berakhir dengan skor 1-2, kemenangan untuk AC Milan.

Baca Juga

Lazio sejatinya unggul lebih dahulu melalui gol cepat yang dicetak Ciro Immobile di menit ke-4. Akan tetapi setelah itu tim berjuluk Biancolesti itu lengah dan kebobolan dua gol.

Olivier Giroud (50') dan Sandro Tonali (90+2') menjadi pahlawan kemenangan AC Milan. Melihat kekalahan di laga kandang, fans Lazio pun langsung kecewa dan murka.

Baca Juga

Rasa sakit hati mereka semakin menjadi setelah melihat tingkah konyol Fracesco Acerbi. Bukannya mengeluarkan kemampuan terbaiknya, Acerbi justru terlihat tertawa saat AC Milan mencetak gol pamungkas di menit-menit terakhir.

Tingkah nyeleneh Francesco Acerbi itu juga membuat rekan setimnya yakni Adam Marusic merasa marah. Keduanya kemudian terlibat pertengkaran yang membuat situasi menjadi tegang.

Selain cekcok di lapangan, pertandingan Lazio vs AC Milan juga diwarnai oleh aksi boikot yang dilakukan oleh ultras Lazio dari Curva Nord.

Baca Juga

Mereka memboikot pertandingan sebagai protes dengan harga tiket yang tinggi dan berada di luar Stadio Olimpico. Harga tiket yang mahal membuat laga Liga Italia pekan ke-34 serasa menjadi pertandingan kandang bagi AC Mian.

Bagaimana tidak, mereka tampil di hadapan 15.000 penggemar sendiri. Sedangkan tim lawan hanya memiliki 10.000 pendukung di stadion Olimpico.


1. Pengakuan Stefano Pioli

Stefano Pioli, manajer AC Milan

AC Milan menang tipis 2-1 atas Lazio dalam giornata ke-34 Liga Italia. Pelatih AC Milan, Stefano Pioli memberikan pujian terhadap kinerja anak asuhnya.

“Kami menempatkan kedua bek sayap jauh ke depan pada babak kedua. Tonali seharusnya bermain lebih ke dalam,” tutur Setfano Pioli mengenai rencana taktiknya pada babak kedua dilansir dari Football Italia.

Baca Juga

Pioli juga memuji Tonali yang mengikuti instingnya untuk maju ke depan pada menit-menit penghabisan. 

"Namun, ketika merasakan momen tersebut, Anda harus mengambilnya. Saya meminta pemain untuk punya determinasi, ganas, dan menciptakan momen seperti itu,” sambungnya lagi.

Baca Juga

Hasil ini membawa Rossoneri kembali ke puncak klasemen menggeser Inter Milan. Tambahan tiga poin membuat Milan kembali ke posisi pertama klasemen Liga Italia dengan 74 poin.

Skuad asuhan Stefano Pioli itu unggul dua poin dari Inter Milan di bawahnya. Sementara itu, Lazio tertahan ke posisi ketujuh dengan 57 poin.


2. Pengakuan Stefano Pioli

Stefano Pioli, manajer AC Milan

Setelah laga usai, Stefano Pioli meluapkan rasa bahagianya. Pioli menyebut para pemain AC Milan mampu membuktikan kualitasnya.

"Saya sangat bangga kepada para pemain. Jika saya berada di posisi mereka, saya akan marah. Karena orang-orang tidak memberikan apresiasi yang layak kepada mereka," ungkap Pioli dikutip dari laman Football Italia.

"Selama bertahun-tahun, para pemain membuktikan kapasitas mereka di level tertinggi. Perasaan paling tepat saat ini adalah untuk bersuka cita dan puas dengan hasil ini," pungkasnya.

Baca Selengkapnya Liga Italia: 3 Pemain AC Milan Kunci Kemenangan atas Lazio, Akhirnya Giroud Berguna

AC MilanLazioLiga ItaliaFrancesco Acerbi

Berita Terkini