x

Ditinggal Isco, Real Madrid Bakal Percepat Kepulangan Brahim Diaz dari AC Milan

Minggu, 17 Juli 2022 18:25 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
AC Milan terancam ditinggal Brahim Diaz dalam waktu dekat. Pasalnya, Real Madrid berniat memulangkan Brahim Diaz ke Liga Spanyol (LaLiga) lebih cepat dari perkiraan.

INDOSPORT.COM - AC Milan terancam ditinggal Brahim Diaz dalam waktu dekat. Pasalnya, Real Madrid berniat memulangkan Brahim Diaz ke Liga Spanyol (LaLiga) lebih cepat dari perkiraan.

Keputusan Los Blancos tersebut sejurus dengan kepergian Isco yang resmi meninggalkan Santiago Bernabeu. Di samping itu, buramnya masa depan Dani Ceballos juga kian membuat Real Madrid memperpendek masa pinjaman Brahim Diaz di AC Milan.

Baca Juga

Brahim Diaz sendiri bergabung dengan AC Milan medio September 2020 lalu. Ia mendarat ke San Siro dengan status pinjaman.

Keputusanya untuk menerima pinangan AC Milan berbuah manis. Perlahan tapi pasti Brahim Diaz menunjukkan penampilan yang impresif.

Di musim perdananya berseragam I Rossoneri, Brahim Diaz memainkan 39 penampilan di semua ajang. Alias nyaris tak pernah dilupakan dalam starting XI.

Baca Juga

Selanjutnya, karier Brahim Diaz di San Siro kian melesat setelah Tim Merah Hitam melepas Hakan Calhaloglu ke Inter Milan.

Praktis, eks Manchester City dan Malaga tersebut makin leluasa untuk memaku posisinya di lini tengah pasukan Stefano Pioli. Statistik mencatat, di musim 2021-2022 Brahim Diaz dipercaya tampil sebanyak 40 kali di semua ajang dengan catatan 4 gol plus 4 assist.

Meski penampilannya cenderung menurun namun AC Milan berupaya untuk mempermanenkan pemain berusia 22 tahun tersebut.

Baca Juga

Sayangnya, keinginan I Rossoneri tampaknya akan bertepuk sebelah tangan. Bagaimana tidak, Real Madrid dilaporkan berniat memulangkan Brahim Diaz lebih cepat dari perkiraan.

Keputusan Los Blancos tersebut sejurus dengan kepergian Isco yang resmi meninggalkan Santiago Bernabeu. 


1. Real Madrid Ingin Pulangkan Brahim Diaz

Selebrasi gol Brahim Diaz di laga AC Milan vs Sparta Praha dalam lanjutan Liga Europa 2020/2021.

Kabar Real Madrid ingin mempercepat kepulangan Brahim Diaz diklaim oleh Fichajes. Menurut media yang berbasis di Spanyol itu Carlo Acelotti butuh bala bantuan di lini tengah sepeninggal Isco.

Diketahui jika per 30 Juni 2022 lalu Isco telah resmi mengakhiri masa tinggalnya di Santiago Bernabeu. Ia pun berstatus pemain gratisan.

Baca Juga

Meski Isco bukan lagi sosok langganan starter namun kepergian Isco menimbulkan celah di sektor lini tengah Ancelotti.

Tak ayal jika Don Carlo berniat memulangkan Brahim Diaz. Ditambah lagi, masa depan Dani Ceballos juga tidak menentu.

Muncul rumor jika Ceballos ingin meninggalkan klub demi mendapat jatah bermain. Situasi tersebut kian memantapkan Los Blancos untuk memulangkan Brahim Diaz.

Baca Juga

"Brahim Díaz kembali ke agenda Real Madrid," bunyi laporan tersebut.

"Real Madrid tidak mengesampingkan pergerakan menit terakhir di pasar, meskipun Carlo Ancelotti mengkonfirmasi bahwa mereka tidak akan merekrut pemain lagi,"

"Di tim yang dipimpin pelatih asal Italia itu, pintu keluar diharapkan lebih banyak daripada pintu masuk, seperti yang dilakukan Mariano, Isco, Asensio atau Dani Ceballos.,"

Baca Juga

"Jika nama terakhir hengkang, pintu dapat dibuka untuk kembalinya Brahim Díaz,"

Ditambahkan oleh laporan yang sama jika Ceballos jadi bidikan Real Betis. Saat ini Real Betis menunggu penjualan Nabil Fekir. Jika Fekir hengkang, maka Ceballos datang. Dan Real Madrid bakal mengambil Brahim Diaz dari tangan AC Milan.


2. Bursa Transfer: Real Madrid Berksempatan Dapatkan Superstar Bayern Munchen!

Selebrasi gol Leroy Sane di laga Bayern Munchen vs Bochum dalam lanjutan Bundesliga Jerman.

Leroy Sane diisukan membukan peluang untuk hijrah ke Liga Spanyol (La Liga) pada bursa transfer kali ini dan klub yang bisa dituju oleh sang pemain adalah Real Madrid.

Tidak kunjung bisanya mencapai potensi terbaik bersama Bayern Munchen ditenggarai jadi alasan kenapa sang winger Jerman ingin hengkang.

Sane digaet dari Manchester City pada bursa transger musim panas 2020 dan langsung diberi tugas maha berat.

Jebolan akademi Schalke 04 dan Bayer Leverkusen tersebut dianggap sanggup untuk menggantikan Arjen Robben yang kariernya di Allianz Arena begitu gemilang.

Setelah dua tahun, Leroy Sane tercatat sudah memainkan 89 pertandingan di segala ajang dan mencetak 24 gol plus 27 assist.

Baca Juga
Bursa TransferReal MadridLaLiga SpanyolAC MilanLiga SpanyolBrahim DiazAC Milan NewsBerita Liga SpanyolBerita Bursa Transfer

Berita Terkini