x

Bursa Transfer: Bek Bayern Munchen Jadi Rebutan Manchester United dan Chelsea

Kamis, 21 Juli 2022 22:00 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Aksi pemain Bayern Munchen saat melakukan sundulan bola, di laga menghadapi Borussia Monchengladbach

INDOSPORT.COM – Dua raksasa klub Liga Inggris, Manchester United dan Chelsea tertarik untuk mendapatkan tanda tangan pemain Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas ini.

Sebagaimana diketahui Chelsea tengah mememburu bek baru, untuk menutup lubang yang ditinggalkan oleh kepergian Antoni Rudiger, dan Andreas Christensen.

Baca Juga

Sementara itu Manchester United juga sedang memperbaiki penampilan di sektor pertahanan di bawah manajer baru, Erik ten Hag.

Meski pada bursa transfer musim panas ini Chelsea telah berhasil mendatangkan Kalidou Kolibaly ke Stamford Bridge, namun The Blues belum merasa cukup.

Baca Juga

Di sisi lain, The Blues sedang berada dalam perebutan dengan Barcelona terkait upaya transfer bek Sevilla, Jules Kounde.

Klub asal London Barat tersebut tengah mengupayakan kedatangan bek dari Bayern Munchen, sebagai bahan alternatif apabila Kounde memilih bergabung ke Barcelona.

Sebelumnya Blaugrana telah berhasil memenangkan persaingan atas winger Leeds United, Raphinha, dengan Chelsea.

El Barca sendiri telah mengamankan tanda tangan pemain asal Brasil tersebut dengan total mahar 68 juta euro, atau sekitar Rp 1 Triliun.

Baca Juga

Sehingga klub dibawah asuhan Thomas Tuchel tersebut tengah menyiapkan langkah antisipasi jika Kounde kembali ditikung Barcelona, mereka sudah siap.

Tak hanya itu, klub Liga Inggris lainnya, Manchester United masuk dalam perebutan bek yang diincar oleh Chelsea pada bursa transfer musim panas ini.


1. Manchester United dan Chelsea Berebut Pavard

Selebrasi gol Benjamin Pavard di laga Bayern Munchen vs Tigres.

Pada bursa transfer musim panas ini, terjadi duel sengit antara Manchester United dan Chelsea terkait dengan perburuan bek Bayern Munchen, Benjamin Pavard.

Melansir dari Get France Football News, masa depan dari pemain asal Prancis tersebut tidak jelas, walaupun kontraknya masih tersisa dua tahun lagi.

Baca Juga

Pavard sedang mempertimbangkan masa depannya, setelah mengalami masa sulit baru-baru ini, khususnya karena Covid-19 yang telah menimpanya.

Sebenarnya kontrak pemain kelahiran Maubuge, Prancis pada 28 Maret 1996 tersebut baru akan berakhir pada 30 Juni 2024 mendatang.

Baca Juga

Namun, Pavard menginginkan menit bermain yang banyak sebagai bek tengah. Hal tersebut belum bisa dilakukannya di Bayern Munchen.

Pasalnya Benjamin Pavard harus bersaing dengan beberapa pemain seperti, Bouna Sarr, Dayot Upamecano, dan Lucas Hernandez.

Ditambah lagi, pada bursa transfer musim panas ini The Bavarian telah mendatangkan pemain Ajax Amsterdam, Noussair Mazraoui.

Hal tersebut akan menambah kemungkinan dari Pavard untuk terus berada di bangku cadangan, karena Julian Nagelsmann kabarnya lebih tertarik dengan mantan pemain Ajax.

Baca Juga

Bahkan Direktur Olahraga Bayern Munchen, Oliver Kahn juga akan menyerahkan keputusan sepenuhnya kepada mantan pemain Lille tersebut.

Walaupun, sebenarnya Oliver Kahn ingin memperpanjang kontrak sang pemain dengan melakukan pembicaraan setelah bursa transfer musim panas ini ditutup.


2. Oliver Kahn Buka Peluang Datangkan Ronaldo

Oliver kahn, penjaga gawang legendaris asal Jerman

Kiper legendaris Bayern Munchen, Oliver Kahn, memunculkan kemungkinan kembali untuk Bayern Munchen merekrut Cristiano Ronaldo pada bursa transfer.

Setelah berhasil mendatangkan Matthijs de Ligt dari Juventus, Bayern Munchen dikabarkan masih akan aktif dalam bursa transfer musim panas ini.

Hal tersebut juga turut diutarakan oleh CEO Bayern Munchen yang juga kiper legendaris mereka, Oliver Kahn.

Oliver Kahn bahkan menyebut masih memikirkan untuk kemungkinan mendatangkan megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, ke Allianz Arena.

Hal itu diketahui dari unggahan Fabrizio Romano di akun media sosial Twitter miliknya. Saat Oliver Kahn ditanya adakah ada pemain baru lagi di bursa transfer, ia turut menyeletukkan nama Cristiano Ronaldo.

Baca selengkapnya

Bursa TransferManchester UnitedChelseaBayern MunchenBenjamin PavardOne Football

Berita Terkini