x

Sekarang Nihil, Manchester United Pernah Andalkan 5 Gelandang Top Inggris

Selasa, 10 Januari 2023 10:09 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Wayne Rooney dan Paul Scholes.

INDOSPORT.COM - Di skuat Manchester United musim 2022/2023, gelandang lokal Inggris tidak begitu dipercaya. Faktanya, dulu Setan Merah pernah mengandalkan gelandang top Inggris.

Manchester United asuhan Erik Ten Hag kini mulai menunjukkan tanda-tanda kebangkitan pasca ditinggal Cristiano Ronaldo ke Al Nassr.

Baca Juga

Marcus Rashford dkk sukses melanjutkan tren positif mereka di pekan ke-19 Liga Inggris saat menjamu AFC Bournemouth di Stadion Old Trafford, Rabu (04/01/23) dinihari WIB.

Bermain di kandangnya sendiri, Manchester United menang dengan skor 3-0. Tuan rumah unggul lebih dahulu melalui gol Casemiro di menit ke-23. 

Manchester United kemudian menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat aksi Luke Shaw menit ke-49. 

Baca Juga

Di penghujung babak kedua, giliran Marcus Rashford yang mencatatkan namanya di papan skor untuk memperbesar skor jadi 3-0.

Kemenangan ini membuat Manchester United memangkas jarak dengan peringkat ke-2 Manchester City menjadi empat poin, saat ini mereka berada di tempat ke-4 dengan 35 poin. 

Sama dengan Newcastle United di peringkat ke-3 dengan torehan 35 poin tetapi berbeda selisih gol, yang membuat The Magpies berada di atasnya.

Baca Juga

Berbicara kebangkitan Man United, tentu menarik jika mengetahui bahwa di skuat sekarang, tidak ada gelandang berkebangsaan Inggris. 

Padahal faktanya dulu Manchester United selalu mengandalkan jasa gelandang asal Inggris di setiap musimnya. Berikut 5 gelandang Inggris yang pernah bela Setan Merah.


1. 5. Nick Powell

Selebrasi emosional gelandang Manchester United, Paul Scholes, usai membobol gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris, 7 Desember 2002.

Nick Powell menjadi salah satu gelandang kelahiran Inggris yang berposisi gelandang serang yang gabung Man United di musim panas 2012. 

Dia direkrut dari klub gurem Inggris Crewe Alexandra dengan nilai transfer mencapai 7 juta euro. Namun sayang, kiprahnya di Old Trafford tidak terlalu impresif. 

Baca Juga

Powell hanya mampu mencatat 9 penampilan bersama Manchester United selama empat tahun lamanya. 

4. Jesse Lingard

Jesse Lingard merupakan salah satu gelandang yang berangkat dari akademi Manchester United. Dia menembus skuat senior di awal musim 2014/2015. 

Dia sempat menjadi andalan Setan Merah di posisi gelandang serang, namun lambat laun, performanya terus mengalami penurunan. 

Baca Juga

Hingga akhirnya di musim panas 2022 kemarin, gelandang berusia 30 tahun itu dilepas ke Nottingham Forest. 

Sejak promosi ke skuat senior MU pada tahun 2014 hingga dilepas musim panas 2022, Lingard mencatat 232 penampilan dengan 35 gol dan 21 assist di semua kompetisi. 

3. Paul Scholes

Siapa yang tidak kenal gelandang top Inggris satu ini, namanya cukup melegenda dalam sejarah Manchester United. 

Baca Juga

Yakni Paul Scholes yang gabung Setan Merah di tahun 1994 silam. Hingga pensiun pada 2013, Man United menjadi satu-satunya klub yang dia bela sepanjang karir. 

Dalam rentang waktu tersebut, gelandang mungil yang juga andalan Timnas Inggris ini mencatat 714 penampilan dengan 153 gol dan 75 assist untuk Manchester United. 


2. 2. Owen Hargreaves

Pemain Manchester United, Carrick.

Owen Hargreaves bergabung dengan Man United di musim panas 2007. Klub merekrutnya dari Bayern Munchen dengan mahar sebesar 26 juta euro. 

Dia menghabiskan waktu selama empat musim di Old Trafford namun jarang tampil karena tingkat kebugaran dan cedera kambuhan. 

Selama membela MU, Owen Hargreaves hanya mampu mencatat 39 penampilan dengan torehan 2 gol dan 2 assist di semua kompetisi. 

Baca Juga

1. Michael Carrick

Michael Carrick bisa dibilang salah satu gelandang yang punya peran vital dari masa-masa keemasan Manchester United dulu kala. 

Bermain di pos gelandang bertahan sejak gabung di musim panas 2006, dia selalu mampu tampil impresif dan jadi andalan Sir Alex Ferguson. 

Selama 12 tahun berkarir di Old Trafford, Carrick mampu mencatat 464 penampilan dengan 24 gol dan 36 assist di semua kompetisi untuk Manchester United.

Manchester UnitedPaul ScholesMichael CarrickJesse LingardOwen HargreavesLiga Inggris

Berita Terkini