x

Satu Pemain Bakal Jadi Korban kalau AC Milan Datangkan Juan Miranda

Sabtu, 14 Oktober 2023 08:45 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, bakal mengorbankan satu pemainnya untuk jalan masuk pemain Real Betis, Juan Miranda. Foto: REUTERS/Albert Gea.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, bakal mengorbankan satu pemainnya untuk jalan masuk pemain Real Betis, Juan Miranda, di bursa transfer.

AC Milan masih terus dikaitkan dengan Juan Miranda yang masih berumur 23 tahun untuk Januari 2024. Hal ini dikarenakan kurangnya posisi bek kiri di skuad mereka.

Baca Juga

Pada musim panas 2023, AC Milan atau Rossoneri memang akhirnya merekrut Davide Bartesaghi dari sektor Primavera. Namun, sang pemain masih berusia 17 tahun.

Karena sangat belia, Davide Bartesaghi belum bisa tampil secara konsisten di tim Stefano Pioli. Alhasil, mau tidak mau mereka harus membuangnya.

Melansir dari Sempre Milan, Rossoneri akhirnya memutuskan untuk meminjamkan Bartesaghi ke klub lain pada musim dingin 2024.

Kepergiannya itu diyakini bakal menjadi jalan masuk bagi Juan Miranda dari Real Betis. Berdasarkan Transfermarkt, Miranda punya harga 9 juta euro.

Baca Juga

Angka tersebut merupakan nilai tertingginya selama ini. Jadi, AC Milan sebaiknya tidak menyia-nyiakan kesempatan emas untuk membawanya ke San Siro.

Misalnya berhasil didatangkan, Miranda jelas tidak akan langsung menjadi andalan Stefano Pioli. Sebab, AC Milan masih punya Theo Hernandez.

Untuk saat ini, belum ada informasi lebih lanjut terkait apa langkah yang akan dilakukan rival Inter Milan itu kepada sang bek kiri.

Namun, klub Liga Inggris yang bernama Fulham pernah dikaitkan dengannya. Jadi, AC Milan harus bergerak cepat untuk mendekati Juan Miranda.

Baca Juga

1. AC Milan Juga Bakal Kehilangan Rafael Leao

Rafael Leao, pemain AC Milan yang sedang diincar Real Madrid. Foto: Reuters/Daniele Mascolo.

Rafael Leao nampaknya tampil sangat bersinar musim ini. Terbukti, dirinya sudah menjadi incaran dua klub tenar Eropa, yakni Liverpool dan Real Madrid.

Liverpool pernah dikaitkan dengannya untuk menggantikan Mohamed Salah. Sampai detik ini, Salah terus jadi incaran Al Ittihad dari Arab Saudi.

Baca Juga

Hanya saja, rumor tersebut tidak pernah muncul lagi. Kemungkinan, The Reds sudah melupakannya dan beralih ke incaran yang lain.

Namun, hal ini tidak membuat Rossoneri tenang. Sebab, raksasa Spanyol Real Madrid dikabarkan berminat pada Rafael Leao.

Dilansir dari Todofichajes, Real Madrid sedang mempertimbangkan untuk memberikan tawaran kepada AC Milan untuk menebus Rafael Leao sebesar 150 juta euro.

Mahar yang ditaksir setara dengan Rp2,5 triliun tersebut diprediksi akan sulit ditolak oleh AC Milan, mengingat biaya yang ditawarkan oleh Rafael Leao itu sangat besar.

Baca Juga

Di sisi lain, AC Milan justru sudah menemukan pengganti andai Rafael Leao menerima pinangan Real Madrid di jendela bursa transfer berikutnya.

Bintang Lille yang bernama Jonathan David berpotensi menjadi Rafael Leao, alih-alih sebagai suksesor Olivier Giroud seperti yang dirumorkan selama ini.

Meski sudah uzur, Giroud tetap bisa terus diandalkan sebagai starter. Sebaliknya, posisi Leao ini yang sedang membuat mereka ketar-ketir.

Oleh sebab itu, besar kemungkinan Milan bakal mendatangkan dua pemain sekaligus, yakni Juan Miranda untuk bek kiri dan Jonathan David untuk penyerang.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanReal BetisLiga ItaliaBerita TransferRafael LeaoJonathan DavidDavide Bartesaghi

Berita Terkini