Sempat Terseret Insiden Kecelakaan, Pembalap Jawa Barat Sukses Naik Podium

Minggu, 7 Juli 2019 15:19 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pembalap sepeda Tim ISSI Jawa Barat, Rio Akbar sukses naik podium pertama di Kejuaraan Indonesia BMX National Championship 2019 yang dilangsungkan di Jakarta Internasional BMX Track, Polumas, Jakarta, Minggu (07/07/19) hari ini.

Rio yang terseret insiden kecelakaan dua pembalap yakni I Gusti Bagus Saputra dan Firman Chandra pada lintasan 'rhythm section' akhirnya sukses menyisihkan 17 pembalap kelas Man Elite lainnya dalam tiga fase, yakni penyisihan, semifinal dan final.

"Sebenarnya saya berada di posisi kelima di awal akibat hentak di garis start agak telat. Tapi karena Bagus dan Firman jatuh, tetapi saya bisa mengantisipasi mereka di lintasan akhirnya saya bisa leading," ujar Rio dilansir dari media ANTARA.

Sementara itu, di peringkat kedua dan ketiga ditempati oleh ISSI asal Kendal dan Sumatera Selatan yakni Khabibur Rohman dan Putro Afrendy Cahyono.

Sedangkan Bagus yang terlibat dalam insiden kecelakaan dengan Firman berhasil bangkit dan finis di peringkat kelima. Tetapi nasib kurang beruntung menaungi Firman yang hanya bisa finis di urutan paling akhir.

Rio yang berhasil meraih gelar juara nasional BMX ini pun mengaku senang karena ia masih bisa meraih hasil maksimal walaupun kondisinya sedang tidak lagi bagus, akibat flu.

"Alhamdulillah bisa berjalan lancar walaupun saya sedang terkena gejala flu, tetapi saya berusaha tenang ketika teman saya jatuh," pungkasnya.

Raihan poin di turnamen nasional ini pun terhitung cukup besar dan setidaknya akan sangat membantu Rio untuk bisa lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.