Detik-detik Pukulan Mematikan Tyson Fury yang Bikin Deontay Wilder Kolaps

Senin, 24 Februari 2020 12:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© Al Bello/Getty Images
Tyson Fury berhasil meraih gelar juara kelas berat WBC berkat pukulan mematikan yang membuat Deontay Wilder terjatuh dan TKO Copyright: © Al Bello/Getty Images
Tyson Fury berhasil meraih gelar juara kelas berat WBC berkat pukulan mematikan yang membuat Deontay Wilder terjatuh dan TKO

INDOSPORT.COM - Tyson Fury berhasil meraih gelar juara kelas berat WBC berkat pukulan mematikan yang membuat Deontay Wilder terjatuh dan TKO dalam pertandingan tinju di MGM Grand Arena, Amerika Serikat, Minggu (23/2/20).

Melansir dari laman RT Sports, Tyson Fury mampu dominan sejak bel pertarungan dibunyikan. Ia beberapa kali mampu menyudutkan Wilder selaku petinju tuan rumah.

Bahkan, petinju asal Inggris tersebut juga beberapa kali mempermalukan Wilder dengan memberikannya pukulan mematikan hingga membuat rivalnya tersebut terjatuh.

Momen tersebut salah satunya terjadi di ronde ketiga. Usai dilerai wasit, Fury yang telah tampil percaya diri sejak awal langsung memberikan lawannya sebuah bogem mentah nan keras menggunakan tangan kanannya.

Sontak, Deontay Wilder yang belum sempat menggalang pertahanan kaget dan langsung jatuh karena pukulan kencang tersebut mendarat tepat di bagian kiri wajahnya. Momen tersebut pun langsung disambut dengan riuh teriakan penonton.

Dominasinya terus berlanjut dan telinga kiri Deontay Wilder terlihat sempar mengeluarkan darah segar, dan membuatnya semakin kehilangan tenaga di ronde keempat.

Hingga akhirnya Fury memastikan kemenangan TKO atas Wilder di ronde ketujuh setelah sang juara bertahan tidak mampu membalasnya. Petarung asal Inggris itu memberikan dua pukulan dengan keras menggunakan tangan kanannya.

Hasil ini membuat Tyson Fury sukses meraih gelar kelas berat WBC dan menghancurkan catatan rekor apik milik Deontay Wilder, 43-0-1 atau tak pernah kalah sekali pun sejak 2015. Sementara rekor Tyson Fury di menjadi 30-0-1 menang (21 menang KO).