Pelatih Bandung BJB Tandamata Evaluasi Timnya Usai Laga Pembuka Proliga 2023

Sabtu, 7 Januari 2023 12:17 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Bandung BJB Tandamata, Alim Suseno. Foto: Arif Rahman/INDOSPORT. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Bandung BJB Tandamata, Alim Suseno. Foto: Arif Rahman/INDOSPORT.

INDOSPORT.COM - Pelatih tim bola voli putri Bandung BJB Tandamata, Alim Suseno, akan tetep melakukan evaluasi usai pertandingan perdana Proliga 2023 di GOR Sabilulungan, Kompleks Stadion si Jalak Harupat, Kamis (05/01/23).

Di pertandingan pembuka Proliga musim 2023, Bandung BJB Tandamata berhasil meraih kemenangan setelah mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-1.

Wilda Siti Nurfadhila dan kawan-kawan pada set pertama pertandingan pembuka Proliga 2023, berhasil unggul 25-19. Kemudian, pada set kedua, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia bangkit dan unggul 25-22.

Meski demikian, pada set ketiga dan keempat, Bandung BJB Tandamata kembali menunjukkan kualitasnya dengan unggul atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 25-13, 25-18.

Menurut Alim Suseno, setelah pertandingan tersebut tim pelatih akan melakukan evaluasi dan membenahi kekurangan yang ada dalam tim Bandung BJB Tandamata.

Apalagi, menurut Alim Suseno, pada Proliga musim 2023 Bandung BJB Tandamata dihuni perpaduan pemain muda dan senior. Jadi, pihaknya harus pintar dalam menyiapkan strategi dalam pertandingan.

"Kekurangan pasti ada, karena kita ini mix ya pemain lama dan baru junior 60 persen junior, seniornya tinggal beberapa orang, 4-5 orang. Tosser juga dua-duanya junior jadi dari segi latihan kita juga menyesuaikan," ucap Alim Suseno setelah pertandingan.

Selain itu, setelah pertandingan menghadapi Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Alim Suseno akan kembali mempersiapkan pasukan untuk laga selanjutnya.

Apalagi menurutnya, tim lawan pasti sudah menyaksikan dan mempelajari kekuatan Bandung BJB Tandamata, lantaran Wildan dan kawan-kawan bermain di laga pembuka kompetisi bola voli Proliga 2023.

"Saya kira kita tetap serba evaluasi, lawan juga pasti melihat permainan kita, karena kita main pertama mereka pasti tahu kita tetap evaluasi apa kekurangan," jelas Alim Suseno.