Proliga 2023: Hadapi Jakarta Popsivo Polwan, Bandung BJB Bakal Rotasi Pemainnya

Kamis, 16 Februari 2023 13:09 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Dokumentasi Proliga
Bandung BJB Tandamata saat menghadapi Jakarta Elektrik PLN pada putaran kedua Proliga 2023. (Foto: Dokumentasi Proliga) Copyright: © Dokumentasi Proliga
Bandung BJB Tandamata saat menghadapi Jakarta Elektrik PLN pada putaran kedua Proliga 2023. (Foto: Dokumentasi Proliga)

INDOSPORT.COM - Tim bola voli putri Bandung BJB Tandamata, akan menghadapi Jakarta Popsivo Polwan di pertandingan pamungkas putaran kedua Proliga 2023.

Duel pamungkas putaran kedua Proliga 2023 antara Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Popsivo Polwan digelar di GOR UNY pada Kamis (16/02/23) pukul 16.00 WIB.

Menurut Manajer tim Bandung BJB Tandamata yakni Ayi Subarna, timnya kemungkinan besar bakal melakukan rotasi beberapa pemain.

Dengan demikian, pemain pelapis memiliki peluang yang sangat besar untuk tampil sajak awal pada pertandingan seri keenam Proliga 2023, menghadapi Jakarta Popsivo Polwan.

Menurut Ayi, rotasi pemain pada pertandingan tersebut sangat penting, pasalnya dengan mendapatkan kesempatan bermain, mental bertanding pemain pelapis bisa meningkatkan.

Sehingga, jika ada pemain yang berhalangan tampil pada pertandingan Final Four Proliga 2023, Bandung BJB Tandamata sudah memiliki opsi pengganti. Selain itu, pemain pelapis tersebut tidak akan membutuhkan waktu lama untuk beradaptasi.

"Kemungkinan melakukan rotasi, untuk melatih mental nanti untuk final four jaga-jaga kondisi pemain inti kurang bagus," kata Ayi Subarna kepada wartawan, Rabu (15/02/23).

Meski berenda menurunkan pemain lapis kedua, namun Bandung BJB Tandamata dipastikan tetap menargetkan kemenangan. Pasalnya, dia ingin timnya menutup putaran kedua Proliga 2023 dengan hasil maksimal.

"Anggap aja ini berlatih kekompakan dan service, recieve dan blok tetap itu yang utamanya. Tapi tetap kita mengincar kemenangan," ucap Ayi menambahkan.

Lebih lanjut Ayi menuturkan, tim besutan pelatih Alim Suseno sudah mempersiapkan segala sesuatunya dan membenahi kekurangan, agar pada laga nanti bisa tampil maksimal.

Selain itu, Ayi juga mengingatkan Wilda Siti Nurfadihlah dan kawan-kawan untuk fokus serta waspada. Meskipun, tiket final four Proliga 2023 sudah dikantongi Bandung BJB Tandamata.

Ayi juga berpesan kepada pemain untuk bekerja keras dan tidak lengah sepanjang pertandingan. Karena, jika lengah dikhawatirkan bakal dimanfaatkan oleh lawan untuk mengambil poin.

"Persiapan untuk lawan Jakarta Popsivo Polwan seperti biasa tetap fokus jangan menganggap enteng lawan walaupun sudah aman final four tim harus menekan musuh jangan sampai lawan naik," tegas Ayi.