x

Presenter Olahraga Ini Bocorkan Stasiun TV Nasional yang Siarkan Korea Open 2022

Minggu, 3 April 2022 14:28 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Usai Orleans Masters, pecinta bulutangkis akan mengalihkan perhatiannya ke ajang Korea Open pekan depan. Berikut bocoran stasion tv yang akan siarkan ajang ini.

INDOSPORT.COM – Setelah Orleans Masters 2022, pecinta bulutangkis akan mengalihkan perhatiannya ke ajang Korea Open 2022 yang digelar pekan depan. Berikut bocoran stasiun tv yang akan menyiarkan ajang Super 500 tersebut.

Setelah menggelar sejumlah turnamen seperti German Open, All England, Swiss Open hingga Orleans Masters, kini BWF siap menggelar ajang bergengsi lainnya di Korea.

Baca Juga

Dimulai pekan depan tepatnya pada 5-10 April 2022, tim Indonesia akan menjalani turnamen ajang BWF World Tour Super 500, Korea Open 2022 yang berlangsung di Suncheon.

Kemudian sejumlah atlet juga akan berpindah wilayah ke Gwangju, untuk berpartisipasi di ajang BWF World Tour Super 300 Korean Masters pada 12-17 April.

Banyak pecinta bulutangkis penasaran apakah mereka bisa menyaksikan jalannya dua turnamen tersebut melalui siaran langsung. Kini seorang presenter olahraga satu ini membocorkan hal itu di dunia maya.

Baca Juga

Berawal dari seorang BL di Twitter menanyakan apakah babak final Orleans Masters 2022 yang digelar hari ini, Minggu (03/04/22) bisa disaksikan melalui siaran langsung di TV.

“@t10nugroho, final Orleans Masters 2022, tayang di iNews TV ga sih??” tanya akun BL ini.

Presenter olahraga, bernama Tio Nugroho, sekaligus pemilik saluran YouTube T10 TV menjawab pertanyaan tersebut lewat cuitannya.

“Tidak, setahu saya INews hanya menyiarkan Super 300, Super 500, Super 750 Dan Super 1000. Paling dekat Korea Open 2022,” jawab Tio Nugroho.

Baca Juga

Tentunya ini menjadi kabar baik buat para pecinta bulutangkis. Korea Open yang berada di level Super 500 dipastikan akan disiarkan di televisi nasional.

Meski demikian, INDOSPORT.com menelusuri lebih jauh akun-akun resmi INews di media sosial sejauh ini belum ada pemberitahuan resmi mengenai jadwal siaran langsung Korea Open 2022.


1. Tren Positif, Indonesia Berburu Gelar di Korea Open

Ganda Putra Bulutangkis Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibu Fikri juara All England 2022

Sekadar informasi, tim Indonesia sendiri menjalani turnamen di Eropa selama beberapa pekan terakhir yang dimulai dengan German Open 2022. Namun, tim Merah Putih gagal meraih gelar juara saat di ajang tersebut.

Skuat Garuda menggantinya dengan menyabet gelar di All England 2022. Yakni, melalui ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri usai mengalahkan seniornya, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan di All Indonesian Final.

Baca Juga

Tren positif kembali berlanjut dengan Indonesia sukses memenangkan dua gelar juara sekaligus di ajang Swiss Open 2022 dua pekan lalu.

Jonatan Christie menjadi juara Swiss Open di sektor tunggal putra, lalu pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang sukses berdiri di podium tertinggi ajang tersebut.

Baca Juga

Indonesia juga punya peluang membawa pulang dua gelar juara dari dari dua wakil mudanya yang akan bertanding di final Orleans Masters 2022 hari ini, Minggu (03/04/22).

Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani bakal berjumpa pebulutangkis unggulan keempat di turnamen ini yakni wakil Amerika Serikat, Iris Wang.

Baca Juga

Ganda campuran juga akan diwakili pasangan muda Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Mereka bakal menghadapi wakil Singapura yakni Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han.


2. Kevin/Marcus Resmi Absen di Korea Open 2022

Pelatih Herry IP dan Kevin/Marcus

Di Korea Open sendiri, Indonesia dipastikan tidak diperkuat ganda putra nomor 1 dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon.

Hal ini disebabkan cedera yang dialami oleh Marcus Fernaldi Gideon yang harus dioperasi karena ada pertumbuhan tulang kecil di ankle.

Cedera ini sebenarnya didapatkan Marcus sebelum keberangkatan ke All England beberapa waktu lalu. Namun, Marcus/Kevin tetap bermain di All England 2022 hingga melaju ke babak semifinal, sebelum dikalahkan oleh sang juara, Mohammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca selengkapnya: Marcus Gideon Absen di Korea Open dan Kejuaraan Asia 2022, Warganet Beri Dukungan Lewat Twitter

Sports StreamingBulutangkisLive StreamingBerita BulutangkisKorea Open 2022Korea Open

Berita Terkini