x

3 Pelatih Eks Liga Inggris yang Bisa Gantikan Southgate di Timnas Inggris Jelang Piala Dunia 2022

Selasa, 27 September 2022 14:52 WIB
Editor: Juni Adi
Gareth Southgate

INDOSPORT.COMTimnas Inggris terus dalam performa buruk pada pertandingan internasional, sehingga membuat posisi pelatih Gareth Southgate terancam dipecat.

Hasil mengecewakan kembali dialami oleh Timnas Inggris di pertandingan internasional UEFA Nations League

Baca Juga

Terbaru mereka diimbangi oleh tim kuat Jerman dengan skor 3-3. Bermain di Stadion Wembley, Inggris sempat ertinggal lebih dahulu.

Padahal kedua tim bermain sama kuat di babak pertama 0-0. Gelontoran gol baru tercipta pada babak kedua.

Jerman unggul lebih dahulu melalui gol Ilkay Gundogan menit ke-52 dari titik putih. Kemudian digandakan oleh Kai Havertz di menit ke-67.

Baca Juga

Timnas Inggris tak patah arang. Mereka terus melancarkan serangan hingga akhirnya bisa memperkecil skor jadi 1-2, setelah Luke Shaw mencetak gol menit ke-71.

Empat menit berselang Inggris menyamakan kedudukan jadi 2-2 melalui gol Mason Mount menit ke-75. 

Inggris berbalik unggul jadi 3-2 setelah mendapat hadiah penalti menit ke-83. Harry Kane yang jadi eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan baik. 

Baca Juga

Sayang, keunggulan Inggris hanya bertahan empat menit. Karena Jerman kembali mencetak gol menit ke-87. Skor 3-3 bertahan hingga laga usai.

Hasil ini menambah panjang rentetan hasil negatif Inggris di pentas internasional khususnya di UEFA Nations League.

Dalam enam pertandingan terakhir, Inggris tak pernah mampu meraih kemenangan (3 imbang, 3 kalah).

Catatan itu tentu saja membuat FA selaku induk sepak bola Inggris merasa was-was negaranya akan tampil buruk di Piala Dunia 2022 nanti.

Oleh sebab itu, mereka menyoroti kinerja pelatih Gareth Southgate, sebagai orang yang bertanggung jawab atas performa negatif ini.

Bukan tidak mungkin, FA akan mengambil tindakan pemecatan atas evaluasi performa di UEFA Nations League, sebelum Piala Dunia 2022. Lantas siapa pelatih yang bisa menggantikannya?
 


1. Mauricio Pochettino

Thomas Tuchel di laga Dinamo Zagreb vs Chelsea di Liga Champions. Foto: REUTERS/Antonio Bronic.

Pelatih top yang tengah menganggur saat ini salah satunya adalah Mauricio Pochettino. Ia tak punya pekerjaan usai dipecat oleh Paris Saint-Germain akhir musim lalu.

Pochettino merupakan salah satu opsi yang bisa dilirik timnas Inggris mengingat rekam jejaknya dalam melatih, terutama dalam mengeluarkan kemampuan terbaik para pemainnya.

Baca Juga

Hal ini dibuktikannya saat menukangi Tottenham Hotspur, di mana dengan dana terbatas, ia mampu membuat Spurs masuk ke The Big Six.

Meski sempat punya rekam buruk bersama Paris Saint-Germain, sentuhan Pochettino dalam melatih diyakini tak akan hilang.

Pochettino bisa menjadi opsi brilian dan diyakini bisa membuat timnas Inggris kembali menunjukkan taringnya.

Baca Juga

Apalagi Pochettino sudah mengenal betul karaker pemain Inggris. Hal ini tak lepas dari kiprahnya bersama Tottenham cukup lama.

Thomas Tuchel

Pemecatan Thomas Tuchel oleh Chelsea beberapa pekan lalu mengejutkan penggemar dan pakar sepak bola.

Pelatih berusia 49 tahun itu bergabung dengan The Blues sejak Januari 2021 setelah karier kepelatihan yang luar biasa di Mainz, Borussia Dortmund, dan PSG.

Baca Juga

Tuchel menyabet tiga trofi di Stamford Bridge, termasuk Liga Champions. Namun Chelsea mengalami perubahan kepemilikan awal tahun ini setelah pemerintah Inggris menjatuhkan sanksi terhadap oligarki Rusia, Roman Abramovich.

Pelatih Jerman itu mungkin tidak akan lama mendapatkan pekerjaan baru, mengingat prestasinya. Menurut Christian Falk, Tuchel didekati oleh Manchester United awal tahun in, tetapi menolaknya.

Hal itu bisa jadi kesempatan bagi FA untuk merekrutnya sebagai pelatih timnas Inggris.


2. Marcelo Bielsa

Marcelo Bielsa tertunduk usai Leeds United kemasukan gol pertama dari Manchester City

Marcelo Bielsa memiliki pengalaman melatih sejumlah klub Eropa seperti Athletico Bilbao, Olympique Marseille, LOSC Lille hingga Lazio. Dia juga pernah menjadi pelatih Timnas Argentina dan Chile.

Terakhir kali, pelatih yang kini berusia 67 tahun itu memimpin Leeds United sejak Juli 2018. Bielsa kemudian menanamkan taktik dan ideologinya tidak hanya ke tim senior klub tetapi juga ke akademi muda.

Hasilnya muncul saat Leeds promosi ke Liga Inggris pada 2020 dan berhasil finis di tempat kesembilan pada musim 2020/2021.

Namun, hasilnya berubah menjadi buruk musim lalu, hingga akhirnya dia dipecat awal tahun ini pada bulan Februari dan hingga kini belum mendapat pekerjaan.

InggrisPiala Dunia 2022Gareth SouthgateUEFA Nations LeagueTRIVIA

Berita Terkini