eSports

Tampil Apik bersama Chelsea, Ini Rating Pulisic di Game eSports FIFA 20

Selasa, 29 Oktober 2019 13:02 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Jan Kruger/GettyImages
Christian Pulisic, gelandang serang Chelsea tampil brilian saat melawan Burnley di Liga Inggris 2019-2020. Siapa sangka dirinya juga memiliki rating apik di game eSports FIFA 20. Copyright: © Jan Kruger/GettyImages
Christian Pulisic, gelandang serang Chelsea tampil brilian saat melawan Burnley di Liga Inggris 2019-2020. Siapa sangka dirinya juga memiliki rating apik di game eSports FIFA 20.

INDOSPORT.COM - Christian Pulisic mampu tampil gemilang di pertandingan Liga Inggris 2019-2020 ketika Chelsea menang atas Burnley, Sabtu (26/10/19). Siapa sangka dirinya juga memiliki rating mentereng di game eSports FIFA 20.

Pada game bertema simulasi sepak bola ini, Pulisic memiliki rating rata-rata yang terbilang tinggi yakni 79 dengan potensi bisa naik ke 86. Dilansir laman berita DBLTAP, sesuai posisi sebagai gelandang serang, pemain asal Amerika Serikat ini memiliki berbagai statistik unggul dalam penyerangan.

Dirinya memiliki kecepatan (Pace) 90 poin, kekuatan tembakan (Shooting) 68 poin, umpan (Passing) 70 poin, menggiring (Dribbling) 83 poin, pertahanan (Defense) 36 poin, dan kekuatan fisik (Physical) 58 poin.

Rating ini sendiri nampaknya tidak jauh berbeda dengan di seri game eSports FIFA 19. Terdapat beberapa beberapa selisih poin tipis dengan Pulisic saat masih membela Borussia Dortmund musim lalu.

Secara garis besar, Pulisic merupakan salah pemain paling potensial di keseluruhan game FIFA 20. Jika melihat rating secara keseluruhan, pemain berusia 21 tahun ini setara dengan wonderkid Real Madrid, Vinicius Junior yang memiliki rata-rata sama yakni 79.

Terlepas dari itu, Pulisic berhasil membuktikan jika dirinya memang layak untuk dapat kesempatan meski jarang dimainkan di awal musim ini bersama Chelsea. Dirinya mampu memberikan hattrick dimana Chelsea mampu menang atas Burnley FC dengan skor 4-2.

Pulisic mampu menyumbang tiga gol (21', 45', dan 56') kemenangan The Blues pun makin lengkap lewat sepakan tunggal Willian (58'). Sementara tim tuan rumah hanya mampu mencetak dua gol mendekati babak akhir pertandingan.