eSports

Digendong RRQ dan EVOS, Uus Juara Celebrity Superstars Battle

Senin, 9 November 2020 16:02 WIB
Penulis: Martini | Editor: Herry Ibrahim
© Mahaka Sports
Komika Uus dan tim akhirnya keluar sebagai juara Celebrity Superstars Battle, Minggu (08/11/20). Copyright: © Mahaka Sports
Komika Uus dan tim akhirnya keluar sebagai juara Celebrity Superstars Battle, Minggu (08/11/20).

INDOSPORT.COM - Setelah digendong oleh dua pemain bintang dari tim RRQ Hoshi dan EVOS Legend, komika Uus dan tim akhirnya keluar sebagai juara Celebrity Superstars Battle, Minggu (08/11/20).

Sebagaimana diketahui, sebagai salah satu pentolan KUY Entertainment, komika Rizky Firdaus Wijaksana alias Uus tentu ikut serta dalam agenda Celebrity Superstars Battle.

Dalam permainan Mobile Legends tersebut, Uus dibantu atau 'digendong' oleh pemain bintang RRQ Hoshi, yaitu Vyn, dan juga pro player andalan EVOS Legend, Luminaire.

Kemudian, hadir pula personil JKT48 yang tergabung dalam tim eSports Valkyrie48, yaitu Desy, hingga public figure yang cukup dikenal, Arfa Thohir, anak dari Erick Thohir.

Dengan skuat mumpuni itu, Uus dkk melaju ke babak grand final menghadapi tim lawan yang diperkuat Vidi Aldiano, Mira JKT48, Ara JKT48, Cindy Gulla, dan Revicii dari EVOS.

Lewat pertarungan sengit di babak grand final best of 5, Uus dkk menaklukkan skuat bertabur musisi Tanah Air, Vidi Aldiano dkk, dengan skor akhir sangat tipis, yakni 3-2.

Meski baru menjajal game eSports Mobile Legends, namun performa Uus nampaknya bukan menjadi beban bagi rekan satu tim, bahkan kemampuan Uus juga mulai diakui.

"Hyper Uus match terakhir rotasinya bagus," komentar dari pemilik akun Instagram @adityaprabowo.id.

"Sun-nya Uus nggak ada lawan, nggak ada yang berani nyentuh," timpal @picthunterz.

"Hyper Uus kalau main Sun objective gaming mulu, nggak peduli kalau mati terus, penting tim bisa menang. Kelas emang Lord kita," tambah pemilik akun @briansatria2323.