eSports

EVOS Microboy: Pernah Serius Main Mobile Legends, Malah Juara Dunia PUBG

Selasa, 16 Februari 2021 15:13 WIB
Penulis: Martini | Editor: Lanjar Wiratri
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Siapa yang tidak kenal dengan sosok Microboy, rusher mematikan yang membawa Bigetron RA menjadi juara dunia PUBG Mobile. Namun siapa sangka, ia pernah serius menjajal Mobile Legends.

Setelah mengoleksi beragam prestasi level nasional hingga internasional di sepanjang tahun 2019 dan 2020, Nizar Lugatio Pratama alias Microboy kini memutuskan berpisah dari Bigetron RA dan hijrah ke EVOS Esports.

EVOS sendiri memang dikenal sebagai tim yang memiliki divisi Mobile Legends terbaik, tidak hanya di Indonesia, namun juga diakui di kancah global, setelah Wannn dkk meraih juara pertama di M1 World Championship.

Siapa sangka, Microboy mengaku sempat serius bermain Mobile Legends, namun ia belum beruntung bisa masuk tim eSports. Player 20 tahun itu pun beralih ke game PUBG Mobile dan dikontrak Bigetron RA.

"Pertama kali terjun ke dunia eSports tahun 2019, karena saya suka main game, suka ikut kompetisi, dan akhirnya fokus ke dunia eSports," ungkap Microboy dalam sesi Question & Answer di YouTube EVOS TV.

"Kalau game favorit sebelum main PUBGM, dulu main sih Mobile Legends, terus main game Point Blank, udah sih itu yang paling diseriusin," tambah pemain asal Semarang itu.

Sebelumnya, Microboy pernah mengangkat trofi PMCO Fall Split SEA League hingga Global Finals, membawa pulang lebih dari 200.000 USD. Bersama Bigetron RA, ia juga mendominasi di kompetisi musim 2020 ini.

Microboy dan tim kembali mengangkat trofi internasional saat menjuarai ajang PUBGM World League: East Zone. Capaian ini tidak hanya membuat mereka menjadi juara dunia, namun juga membawa pulang 155.000 USD.

Awal tahun 2021, Microboy membawa tim melaju ke peringkat kelima di babak grand final PUBG Mobile Global Championship (PMGC) di Dubai, meski kondisi tim sedang tidak baik karena ada yang positif Covid-19.

Setelah memutuskan hijrah ke EVOS Esports, Microboy berharap bisa menjadi kapten yang baik dan membawa Macan Biru berprestasi, dan bukan tidak mungkin ia kembali merebut titel juara dunia bersama RedFace dkk.

"Harapan di tahun 2021, semoga bisa juara, semoga makin-makin lah semuanya yang positif. Harapan di tim baru pastinya juara, lolos ke turnamen internasional dengan roster baru juga," tuntas Microboy.

Dalam waktu dekat, Microboy dan EVOS Esports akan tampil di ajang PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia Season 3. Ia akan bersua Bigetron RA sebagai salah satu musuh berbahaya dalam Conqueror Derby.