Menteri Olahraga Rusia Terlibat Skandal Doping

Selasa, 10 November 2015 14:01 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:

Sebagaimana dilporkan Mirror, dalam investigasi yang dilakukan WADA selama 11 bulan terakhir, tercatat lima atlet dan lima pelatih Rusia terbukti bersalah dalam kasus doping. Mereka pun terancam mendapatkan sanksi larangan berkativitas di bidang atletik seumur hidup.

Laboratorium anti-doping milik Rusia di Moskow juga diduga sengaja menghancurkan 1.400 sampel atlet mereka yang menggunakan doping. Pihak WADA pun menyerukan pencabutan izin akreditasi laboratorium tersebut.

Menteri Olahraga Rusia Vitaly Mutko yang berada di bawah kepemimpinan perdana menteri Vladimir Putin pun disebut-sebut menjadi orang yang paling bertanggung jawab atas kecurangan yang dilakukan tim atletik Rusia. Wada mengklaim jajaran kementerian olahraga Rusia di bawah menteri Mutko tak melakukan apa pun untuk menyelidiki tindakan kriminal yang dilakukan pejabat olahraga Rusia.

Mutko pun menbantah segala tuduhan tersebut, ia menyebut dirinya telah menyediakan dana khusus untuk membangun laboratorium terbaik dan sistem pengujian atlet untuk kepentingan olahraga bersih bebas doping di Rusia.