Ask The Expert

Tips Menghindari Cedera di Olahraga Loncat Indah

Rabu, 2 November 2016 10:59 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:
Pahami teknik dasar dan bisa berenang

Bagi Harly, untuk menguasai olahraga loncat indah ini tidaklah instan, sebab banyak tahapan yang harus dilakukan dan dikuasai sang atlet loncat indah. Hal ini semata-mata untuk menghindari cedera.

"Hal utama tentu mereka harus bisa berenang, karena olahraga loncat indah dilakukan di kolam sedalam lima meter yang menjadi standar internasional, jadi wajib hukumnya bisa berenang," ucap Harly.

Tapi meski wajib bisa berenang, ternyata dalam olahraga loncat indah, seorang atlet tidak langsung berlatih meloncat dari ketinggian dan menyebur ke dalam air. Sebab, sebelum berlatih di atas air, ternyata atlet loncat indah itu ditimpa latihan dasar di tempat kering.

Dalam fase ini disebut juga dry training. Di mana seorang atlet akan mendapatkan teknik dasar dari olahraga loncat indah, seperti dari gerakan loncat serta ayunan tangan akan diberikan di fase awal ini.

"Kalau pembinaan kita tak langsung di air, kita latihan kering dengan trampolin dan papan. Tapi mereka tidak ke air, tapi ke matras," jelasnya.

"Jadi dalam latihan kering ini, mereka harus benar paham teknik dasar, seperti tolakan saat meloncat, ayunan tangan, dan gerakan tubuh saat meloncat. Tapi itu semua mereka jatuhnya ke matras dulu," sambungnya.

21