3 Resep Jitu Pulihkan Stamina Tubuh Usai Berjam-jam Main Futsal

Kamis, 8 Maret 2018 16:48 WIB
Editor: Joko Sedayu
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Caption Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Caption

Bagi kamu pencinta dunia sepakbola, baik itu pria maupun wanita, pasti lebih sering melampiaskan hobinya dengan bermain futsal. Apalagi yang tinggal di kota besar, lapangan futsal lebih banyak tersedia karena tanah kosong untuk bermain sepakbola sudah sulit untuk dicari.

Meski harus merogoh kocek dompet yang lumayan, kawula muda tetap berduyun-duyun bermain futsal. Tujuan orang-orang bermain futsal tidak hanya untuk menyalurkan hobi mereka mengolah si kulit bundar, namun tentu saja untuk mencari keringat agar tubuh tetap sehat dan bugar.

Sejatinya olahraga, termasuk bermain futsal, bertujuan agar tubuh kita menjadi lebih segar dan fit. Namun mengapa justru tubuh terasa capek, pegal, dan lemas setelah melakukan aktivitas olahraga.

Kadang kita lupa berhenti karena asyik bermain futsal dua hingga tiga jam. Hingga akhirnya lelah, barulah kita merasa nafas kita ngos-ngosan dan sendi-sendi tubuh merasa pegal dan sakit.

Nah lalu bagaimana caranya agar bisa tetap bugar dan tidak lelah meski baru saja bermain futsal?

Berikut adalah 3 hal yang harus dilakukan setelah berjam-jam bermain futsal untuk memulihkan stamina tubuh.