In-depth

Meramal Jawara MotoGP Jerman 2019: Dominasi Marquez Bisa Terpatahkan?

Kamis, 4 Juli 2019 16:16 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Getty Images
Valentino Rossi dan Marc Marquez beberapa waktu lalu. Copyright: © Getty Images
Valentino Rossi dan Marc Marquez beberapa waktu lalu.
Pembalap yang Bisa Rusak Dominasi Marquez di Jerman

Sejak 2013 lalu, banyak beberapa nama pembalap yang menempel ketat Marquez di barisan terdepan balapan GP Jerman. Nama tersebut adalah Valentino Rossi, Maverick Vinales hingga Cal Crutchlow.

Tiga nama pembalap itu bisa saja merusak dominasi Marquez di MotoGP Jerman. Nama pertama yang paling mungkin menggeser Marquez dari podium pertama pada akhir pekan nanti adalah Rossi.

Apalagi pembalap asal Italia tersebut memiliki ambisi yang sangat besar untuk mengakhiri penampilan buruknya dalam tiga balapan terakhir. Dirinya pun mengaku sangat optimistis meraih hasil positif di Jerman nanti.

Pembalap kedua yang bisa menjadi penghalang Marquez adalah Vinales. Sejak dua musim terakhir mampu menampilkan penampilan terbaiknya ketika bermain di GP Jerman. Pada 2017 lalu ia meraih posisi ke-4 dan musim 2018 peringkat ke-3 di Sirkuit Sachsenring.

Apalagi, Vinales baru saja menginjakan kakinya di podium pertama pada seri balapan pekan lalu pada GP Belanda. Pembalap tim pabrikan Yamaha itu mampu mengalahkan Marquez, yang hanya mampu menempati peringkat kedua, dengan selisih waktu 4,854 detik.

© INDOSPORT
Marco Vinales (kiri) dan Marc Marquez (kanan) Copyright: INDOSPORTMarco Vinales (kiri) dan Marc Marquez (kanan).

Terakhir ada nama kejutan, yakni Cal Curtchlow. Meski tak difavoritkan menjadi pemenang di Jerman, namun pembalap asal Inggris tersebut cukup menakutkan saat bermain di Sirkuit Sachsenring.

Terhitung, dirinya berhasil menempati peringkat kedua sebanyak dua kali di GP Jerman. Itu ia dapatkan ketika menjalani musim 2013 dan 2016 lalu. Catatan ini memungkinkan jika Curtchlow punya peluang menyingkirkan Marquez dari barisan terdepan.