Ada Mushola Unik di Ajang MXGP 2019 Seri Semarang

Minggu, 14 Juli 2019 14:34 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Mushola truck yang tersedia di sirkuit MXGP Kota Semarang. Foto: Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT Copyright: © Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Mushola truck yang tersedia di sirkuit MXGP Kota Semarang. Foto: Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Ada yang menarik dari pagelaran Motorcross Grand Prix (MXGP) 2019 seri ke-12 yang diselenggarakan di sirkuit Bukit Semarang Baru (BSB), Kota Semarang, Minggu (14/07/19).

Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan di tengah terik panasnya Kota Semarang yang mencapai 33 derajat celcius, mereka tetap bisa beribadah dengan tenang karena ada mushola khusus yang cukup unik.

Mushola ini disediakan oleh salah satu warung makanan yang membuka outletnya di sirkuit BSB, mereka sengaja menyiapkan mushola truck dan ibadah pun dilakukan di atas kendaraan tersebut.

Karena minimnya tempat ibadah di sebuah sirkuit, maka tempat tersebut ramai dikunjungi saat memasuki jam sholat dan dimanfaatkan untuk umat Muslim melaksanakan kewajibannya.

Tak hanya mushola truck, outlet makanan tersebut juga menyediakan tempat wudhu dari mobil pick up terbuka. Dua kendaraan tersebut memang sangat bermanfaat kehadirannya di tengah pagelaran kejuaraan dunia MXGP seri ke-12.