Formula 1

Lando Norris Bisa Hijrah ke Tim Mercedes, Kok Bisa?

Jumat, 4 Oktober 2019 19:09 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© GettyImages
Lando Norris pembalap Formula 1 bersama tim McLaren. Copyright: © GettyImages
Lando Norris pembalap Formula 1 bersama tim McLaren.

INDOSPORT.COM – Pembalap McLaren, Lando Norris dikabarkan bisa hijrah ke tim Mercedes di masa depan lantaran diyakini terdapat faktor bisnis yang dijalani oleh sang ayah.

Dilansir dari laman Auto Moto Italia, McLaren baru saja resmi akan bekerja sama dengan Mercedes sebagai pemasok mesin pada musim 2021 hingga 2024 mendatang.

Namun dibalik kesepakatan tersebut, diyakini terdapat faktor dari Horatio Investments, perusahaan yang dimiliki Adam Norris selaku ayah dari Lando, di mana pembalap tim yang memiliki warna khas oranye tersebut akan beralih tim manajemen.

Hal tersebut terbukti dari laman situs resmi perusahaan miliki Adam Norris yang menunjukan bahwa ia “berinvestasi di bidang seperti Formula 1, olahraga kuda, dan properti komersial”.

Informasi tersebut juga melaporkan bahwa bisa saja Lando disiapkan untuk menjadi suksesor Lewis Hamilton sebagai pembalap andalan Mercedes di masa depan.

Namun belum ada konfrimasi resmi baik dari pihak Mercedes, McLaren maupun perusahaan Horatio Investments terkait masa depan Lando.

Lando saat ini berada diposisi kesembilan dengan raihan 35 poin. Sementara rekan setimnya yakni Carlos Sainz berada diurutan ketujuh dengan koleksi 66 poin di klasemen sementara Formula 1 2019.