Formula 1

Hasil Formula 1 GP Jepang: Valtteri Bottas Juara, Verstappen Tak Selesaikan Balapan

Minggu, 13 Oktober 2019 14:49 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Mark Thompson/Getty Images
Pembalap Formula 1 asal Finlandia, Valtteri Bottas menjuarai balapan Grand Prix F1 Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10/19). Copyright: © Mark Thompson/Getty Images
Pembalap Formula 1 asal Finlandia, Valtteri Bottas menjuarai balapan Grand Prix F1 Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10/19).

INDOSPORT.COM – Pembalap Mercedes, Valtteri Bottas sukses menjadi juara di seri balapan ke-17 Formula 1 GP Jepang 2019, Minggu (13/10/19), di Sirkuit Suzuka.

Memulai start dari posisi ketiga, Bottas berhasil mendominasi jalannya balapan setelah Sebastian Vettel (Ferrari) yang meraih pole position gagal memulai balapan dengan sempurna dan sempat dicurigai melakukan jump start, meski setelah dilakukan investigasi Vettel lolos dari hukuman.

Mampu tampil konsisten dan nyaman melaju di barisan terdepan membuat Bottas mampu mencatatkan waktu kemenangan 1 jam 23 menit 21,510 detik atau unggul 11,376 detik atas Vettel yang menjadi runner up.

Rekan setim Bottas, Lewis Hamilton, terpaksa puas finis di peringkat ketiga setelah mencatat waktu lebih lambat 11,786 detik, dan gagal memperpanjang catatan positifnya sebagai juara bertahan di Sirkuit Suzuka.

Sedangkan posisi keempat dan kelima ditempati oleh Alexander Albon (Red Bull Racing) dan Carlos Sainz Jr (McLaren). Rekan setim Vettel yakni Charles Leclerc harus puas finish di urutan keenam, dan jagoan Red Bull lainnya yakni Max Verstappen memutuskan untuk tak menyelesaikan balapan di lap ke-15.

Sejatinya Verstappen dan Leclerc telah menyuguhkan persaingan sengit saat balapan baru dimulai. Pembalap Red Bull tersebut berusaha untuk merangsek ke tiga besar harus mengalami spinning dan keluar lintasan lantaran bersenggolan dengan jet darat Leclerc dan sedang dalam investigasi stewards.

Kemudian Verstappen akhirnya memutuskan untuk mengakhiri balapan lebih awal atau Did Not Finish (DNF) di lap ke-15. Sementara Leclerc terus berjuang di urutan ke-16 setelah mengalami masalah teknis dan masuk pit stop lebih awal.

Meski sebenarnya start di grid terdepan dan posisinya harus melorot karena masalah teknis, namun kegigihan Leclerc membuatnya berhasil duduk di peringkat keenam usai mampu menyalip sejumlah rivalnya seperti Verstappen, Kimi Raikkonen, dan Pierre Gasly.

Berikut ini hasil lengkap balapan F1 GP Jepang 2019:

  1. Valtteri Bottas (Mercedes AMG Petronas Motorsport)
  2. Sebastian Vettel (Scuderia Ferrari)
  3. Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas Motorsport)
  4. Alexander Albon (Aston Martin Red Bull Racing Honda)
  5. Carlos Sainz (McLaren F1 Team)
  6. Charles Leclerc (Scuderia Ferrari)
  7. Daniel Ricciardo (Renault F1 Team)
  8. Pierre Gasly (Red Bull Toro Rosso Honda)
  9. Sergio Perez (SportPesa Racing Point F1 Team)
  10. Nico Hulkenberg (Renault F1 Team)
  11. Lance Stroll (SportPesa Racing Point F1 Team)
  12. Daniil Kvyat (Red Bull Toro Rosso Honda)
  13. Lando Norris (McLaren F1 Team)
  14. Kimi Raikkonen (Alfa Romeo Racing)
  15. Romain Grosjean (Rich Energy Haas F1 Team)
  16. Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo Racing)
  17. Kevin Magnussen (Rich Energy Haas F1 Team)
  18. George Russell (Williams Racing)
  19. Robert Kubica (Williams Racing)
  20. Max Verstappen (Aston Martin Red Bull Racing Honda) DNF