Formula 1

Bangganya Charles Leclerc Usai Mendapat Pujian dari Lewis Hamilton

Rabu, 16 Oktober 2019 21:41 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Twitter/@F1
Pembalap Ferrari, Charles Leclerc merasa terhormat dengan pujian yang diberikan oleh Lewis Hamilton. Copyright: © Twitter/@F1
Pembalap Ferrari, Charles Leclerc merasa terhormat dengan pujian yang diberikan oleh Lewis Hamilton.

INDOSPORT.COM –  Charles Leclerc merasa terhormat usai dirinya mendapat pujian dari pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, karena performa apiknya pada musim 2019 ini.

Pembalap yang baru saja berusia 22 tahun itu berhasil menunjukan performa luar biasa pada musim debutnya usai hijrah dari tim Alfa Romeo pada akhir musim 2018 lalu.

Penampilan apiknya tersebut pun mendapatkan banyak pujian termasuk dari Lewis Hamilton yang mengatakan bahwa Leclerc akan menorehkan catatan impresif lainnya di masa depan. Pujian tersebut pun membuat pembalap asal Monako itu merasa tersanjung.

“Hamilton selalu sangat baik kepada saya dan setiap kali dia datang menemui saya, ia selalu mengatakan hal baik, jadi mendapatkan pujian dari pembalap sekelas Hamilton adalah sebuah kehormatan,” tutur Leclerc, dilansir dari laman Channel 4.

"Saya dulu menonton Formula 1 dan selalu ada Hamilton di sana, dan punya mimpi suatu hari bisa membalap dengannya, jadi untuk sekarang akhirnya bertarung dengannya dan dia mengatakan hal-hal baik tentang saya, itu selalu menyenangkan,” tambahnya.

Saat ini Leclerc menepati posisi ketiga di klasemen sementara Formula 1 2019 dengan mengoleksi 221 poin, atau hanya selisih 9 angka dari Max Verstappen dan Sebastian Vettel yang memiliki poin yang sama serta menduduki posisi keempat dan kelima.

Leclerc dan para pembalap lainnya kini sedang mempersiapkan diri untuk kembali unjuk gigi di Formula 1 GP Meksiko yang akan berlangsung pada 28 Oktober mendatang.