Formula 1

5 Fakta Lewis Hamilton, Jagoan Mercedes yang Dekati Rekor Michael Schumacher

Kamis, 2 Juli 2020 19:12 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:
Pembalap dan Juara Kulit Hitam Pertama di F1

Melansir dari laman Hotcars, Hamilton dianggap sebagai pembalap yang membawa perbedaan di ajang F1. Ia mampu menjadi atlet asal Inggris dengan bayaran termahal pada 2008. Hal ini juga membuktikkan bahwa orang kulit hitam bisa dominan di ajang motorsport.

Hamilton dikenal sebagai orang kulit hitam pertama sepanjang sejarah kejuaraan tersebut. Ia juga aktif memerangi isu rasisme dan inekualitas, untuk mendukung adanya keberagaman dalam dunia olahraga. Tindakannya berhasil mendapat banyak pujian dan mengisinpirasi anak muda di seluruh dunia.

Mendapatkan Gelar Bangsawan dari Kerajaan Inggris

Lewis Hamilton diketahui pernah mendapatkan penghargaan gelar Ksatria atau MBE (Member of the Order of the British Empire) dari Ratu Elizabeth II atas prestasinya menjadi juara F1 dan mewakili negara Inggris.

Penghargaan ini diberikan kepada warga negara Inggris dan warga negara Persemakmuran yang mendapatkan penghargaan penting dalam perwakilan mereka di Inggris.

Ia bukan pembalap Inggris pertama yang menerima gelar bergengsi ini. Sir Jackie Stewart juga menerima gelar ksatria dari Ratu Inggris setelah menjadi pebalap Inggris tersukses di kejuaraan F1.