Alami Insiden di Lintasan Balap, Sean Gelael Pantang Patah Semangat

Minggu, 18 Juli 2021 15:55 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pembalap asal Indonesia, Sean Gelael, mengaku tak patah semangat menyikapi hasil mengecewakan di babak kualifikasi setelah rekan setimnya, Stoffel Vandoorne, mengalami insiden. 

Sean yang berkolaborasi dengan Stoffel dan Tom Blomqvist akan berjuang dari barisan belakang kelas LMP2 di balapan 6 Hours FIA World Endurance Champhionship (WEC) di Sirkuit Monza, Italia.

Stoffel Vand6oorne sebenarnya mampu memberi harapan besar pada timnya ketika pada sesi latihan terakhir menjadi yang tercepat di kelas LMP2. 

Namun, dia mengalami insiden di Tikungan 7 (Lesmo 2) di babak kualifikasi, tepatnya ketika akan melakukan flying lap, Stoffel melintir, lalu menabrak tembok.

Kualifikasi untuk kelas Hypercar dan LMP2 itu otomatis dihentikan sementara. Setelah dilanjutkan, sesi tersebut menghasilkan Charles Milesi (WRT) start dari P1 untuk LMP2. Sean, Stoffel dan Tom yang membawa bendera tim JOTA bernomor mobil 28 akan start dari posisi belakang.

Senada dengan Stoffel dan Tom Blomqvist, Sean Gelael mengaku insiden tersebut tak membuat surut semangat mereka untuk tampil bagus dalam lanjutan FIA World Endurance Championship (WEC) di Sirkuit Monza, Italia.

"Kejadian seperti ini bisa terjadi di balapan, tapi kami harus tetap berusaha dan yakin pada saat balapan adalah cerita berbeda. Kami harus kuat dan memperjuangkan hasil positif," ujar Sean Gelael.