MotoGP

Nyaris Podium di MotoGP Austria 2021, Valentino Rossi Kegirangan

Senin, 16 Agustus 2021 15:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yosef Bayu Anangga
© Steve Wobser/Getty Images
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi Copyright: © Steve Wobser/Getty Images
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi

INDOSPORT.COMValentino Rossi tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya usai nyaris podium dan meraih hasil terbaiknya pada musim ini di MotoGP Austria 2021.

Seri balapan MotoGP Austria 2021 telah berlangsung, dan dianggap menjadi salah satu balapan paling menarik di ajang kelas premier musim ini karena telah memberikan banyak kejutan.

Brad Binder (KTM Factory) yang awalnya tak diunggulkan secara mengejutkan keluar sebagai juara, disusul oleh Francesco Bagnaia (Ducati) dan Jorge Martin (Pramac Ducati) pada balapan dengan trek basah di Spielberg.

Awalnya terdapat empat rider yang bersaing di posisi terdepan yakni Marc Marquez (Repsol Honda), Bagnaia, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Jorge Martin. Namun cuaca mendung dan berakhir hujan mengubah segalanya.

Keempat rider itu pun masuk ke pit untuk mengganti motor di balapan yang hanya menyisakan tiga lap saja. Sontak peta persaingan pun berubah, dan memberikan kesempatan pembalap yang semula berada di belakang menguasai balapan hingga akhirnya Binder didapuk sebagai juara.

Selain kemenangan mengejutkan di balapan dramatis, juga terdapat hal menarik lainnya yakni Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) nyaris mengamankan podium ketiga.

Momen itu terjadi saat keempat rider terdepan memasuki pit, dan memberikan peluang Valentino Rossi yang langsung naik ke posisi ketiga di belakang Brad Binder dan Aleix Espargaro (Aprilia) di MotoGP Austria 2021.