Jangkau Luar Jawa, Kejurnas Balap Motor OnePrix 2023 Dijamin Lebih Semarak

Sabtu, 18 Februari 2023 16:45 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© OnePrix
PT OnePrix Motorsport Management (OMM) sebagai penyelenggara Kejurnas Balap Motor OnePrix 2023. Copyright: © OnePrix
PT OnePrix Motorsport Management (OMM) sebagai penyelenggara Kejurnas Balap Motor OnePrix 2023.

INDOSPORT.COM - PT OnePrix Motorsport Management (OMM) sebagai penyelenggara Kejuaraan Nasional Balap Motor OnePrix menjanjikan hajatan yang lebih semarak di 2023. 

Tahun ini, OnePrix untuk pertama kalinya akan mendatangi wilayah-wilayah di luar Jawa sebagai jawaban terhadap tingginya animo para pecinta balap Tanah Air.

Menurut Jadwal Provisional yang dikeluarkan OMM, Palangkaraya, Kalimantan Tengah dan Musi Banyuasin (Muba), Sumatra Selatan akan menjadi dua wilayah di luar Jawa yang bertindak sebagai tuan rumah OnePrix.

CEO OMM, Teuku Arlan Perkasa Lukman, optimistis gelaran OnePrix di luar Jawa akan semakin menjangkau masyarakat yang selama ini hanya menonton lewat layar televisi. 

Menurutnya, ini merupakan salah satu langkah dalam meningkatkan geliat industri olahraga otomotif motorsport di Indonesia.

“Kami melihat pertumbuhan ekonomi, dilihat dari kepemilikan sepeda motor yang jumlahnya lebih dari 50 persen penduduk Indonesia,” jelas Teuku Arlan Perkasa Lukman. 

“Hal ini semakin mendekatkan OMM dengan visi untuk mendekat kepada para penggemar balap tanah air. Sekaligus berkontribusi terhadap industri olahraga, khususnya industri olahraga motorsport,” cetusnya.

Director of Competition OMM, Syafril Sarwono, menambahkan, keputusan untuk menggelar balap di luar Jawa untuk pertama kalinya adalah bukti keseriusan OMM dalam meningkatkan geliat balap motor Tanah Air.

“Tahun ini akan menjadi terobosan baru bagi OMM. Sejak bergulir pada 2019 dan terhenti di 2020, kami mencoba membuka lembaran baru dengan menyelenggarakan OnePrix di luar Jawa," katanya.

“Putaran 2 rencananya akan dilaksanakan di Palangkaraya dan jika tidak ada aral melintang, Putaran 4 akan kami gelar di Muba. Jadi apabila di kedua lokasi itu bisa terlaksana dengan sukses, maka kejuaraan ini akan menjangkau masyarakat yang lebih luas lagi,” tandasnya.