Dilatih Flandy Limpele, Wakil Malaysia Langsung Targetkan Kevin/Marcus?

Rabu, 20 Mei 2020 14:36 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Setelah resmi dilatih Flandy Limpele, pebulutangkis ganda putra Malaysia, Aaron Chia langsung menargetkan pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon? Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Setelah resmi dilatih Flandy Limpele, pebulutangkis ganda putra Malaysia, Aaron Chia langsung menargetkan pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon?

INDOSPORT.COM - Setelah resmi dilatih Flandy Limpele, pebulutangkis ganda putra Malaysia, Aaron Chia langsung menargetkan pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon?

Pada Minggu (17/05/20) lalu, Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) secara mengejutkan mengumumkan penunjukkan pelatih bulutangkis asal Indonesia, yakni Flandy Limpele sebagai pelatih ganda putra Malaysia.

Penunjukkan Flandy Limpele sebagai pelatih ganda putra baru Malaysia mendapat komentar dari salah pemain ganda putra andalan Negeri Jiran, Aaron Chia.

Pebulutangkis Aaron Chia mengaku terkejut dengan keputusan BAM, tetapi mengaku sangat antusias dengan kedatangan Flandy Limpele.

"Saya sedikit terkejut dengan perubahan yang dilakukan oleh BAM pada pengaturan pelatihan. Kami sama sekali tidak tahu," katanya.

"Tapi sebagai pemain, kita harus menghormati dan menerima keputusan yang dibuat oleh badan nasional dan beradaptasi dengannya," ujar Aaron Chia dikutip dari media The Star.

Pebulutangkis Aaron Chia pun berharap Flandy Limpele bisa melakukan hal yang sama pada dirinya dan Soh Wooi Yik seperti yang ia lakukan terhadap pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Tidak hanya itu, pebulutangkis Aaron Chia pun berharap dengan kehadiran Flandy Limpele di sektor ganda putra Malaysia, ia bersama Soh Wooi Yik bisa mengalahkan pasangan yang sulit mereka kalahkan, seperti Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Di mana sejauh ini dalam tujuh kali pertemuan mereka dengan pasangan peringkat satu dunia tersebut, semuanya berakhir dengan kekalahan.

"Mereka pasti punya alasan untuk itu. Saya tidak tahu banyak tentang pelatih Flandy, tapi saya tahu dia pemain hebat di akhir 90-an dan awal 2000-an. Saya telah menyaksikannya beraksi di TV," pungkasnya.

"Jadi, saya cukup bersemangat. Dia diharapkan membawa pendekatan baru ke dalam tim. Dia melakukannya dengan baik di India ketika Satwiksairaj-Chirag berkembang di bawahnya. Semoga dia bisa membawa kita ke tingkat yang lebih tinggi juga," pungkasnya.

Flandy Limpele sendiri nantinya akan dibantu oleh dua asisten sekaligus, yakni Rosman Razak dan Hoon Thien How dalam menangani sektor ganda putra Malaysia.