Saat Stefanos Tsitsipas Bicara soal Vaksin dan Buat Pemerintah Meradang

Selasa, 24 Agustus 2021 17:29 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Amin Mohammad Jamali/Getty Images
Stefanos Tsitsipas membuat Pemerintah Yunani meradang karena opininya soal vaksin Covid-19. Copyright: © Amin Mohammad Jamali/Getty Images
Stefanos Tsitsipas membuat Pemerintah Yunani meradang karena opininya soal vaksin Covid-19.

INDOSPORT.COM - Stefanos Tsitsipas belum lama ini menuai membuat geger publik dengan opininya soal vaksin Covid-19, bahkan sampai membuat Pemerintah Yunani meradang.

Topik terkait vaksinasi selama pandemi Covid-19 memang bisa dibilang tidak ada habisnya. Sejumlah pihak ada yang tidak terlalu peduli atau malah enggan sama sekali untuk divaksin karena berbagai macam alasan.

Tentu, sejumlah golongan ada yang tidak dapat menerima vaksin karena penyakit tertentu, namun tidak sedikit pula yang benar-benar menolaknya karena hatinya tidak berkenan.

Di tengah topik yang lumayan sensitif ini, Stefanos Tsitsipas justru muncul dengan opininya yang membuat gempar publik.

“Tidak ada yang mewajibkannya (vaksin). Suatu hari saya harus vaksin, saya yakin itu. Akan tetapi, untuk saat ini belum wajib, jadi belum melakukannya,” demikian ucapan Tsitsipas soal program vaksinasi yang dianggapnya belum perlu untuk mereka yang masih muda.

Salah satu alasan yang mendasari opininya tersebut adalah keraguan bahwa vaksin yang terkait sudah diuji coba secara maksimal. Bahkan menurut Tsitsipas, ada beberapa efek samping yang terjadi setelah penyuntikan.

Meski begitu, Tsitsipas tetap mengembalikan keputusan kepada pribadi masing-masing, karena opininya memang hanya sebatas opini pribadi. Ia pun mengaku tidak menentang pengadaan vaksinasi sebagai ikhtiar menghadapi pandemi Covid-19.

“Saya sendiri tahu beberapa orang yang telah divaksin. Saya tidak menentang, saya hanya tidak melihat adanya alasan orang-orang muda sepantaran saya perlu divaksin,” ucap petenis berusia 23 tahun tersebut.

Lebih lanjut, Tsitsipas pun berharap ke depannya bisa melihat lebih banyak nilai plus vaksin ketimbang minusnya.

Bikin Pemerintah Kesal

Tentu ucapan yang keluar dari mulut Stefanos Tsitsipas bakal terpublikasi dengan mudah karena ia adalah seorang figur terkenal. Hal ini pula yang membuat Pemerintah Yunani kesal, kecewa, sekaligus prihatin.

"Dia tidak memiliki pengetahuan, studi, atau penelitian yang memungkinkan dia untuk beropini tentang hal itu," kata Giannis Economou, juru bicara Pemerintah Yunani, seperti diwartakan laman France24.

Economou pun sangat menyayangkan apa yang diucapkan oleh Tsitsipas tersebut. Padahal, di sisi lain adalah sosok atlet hebat, bertalenta, dan berdedikasi terhadap olahraga yang digelutinya.