Jadwal Thailand Open 2022: Langsung Seru di Hari Pertama, Fajar/Rian Jumpa India

Selasa, 17 Mei 2022 08:05 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Berikut jadwal Thailand Open 2022, Selasa (17/5/22). 8 wakil Indonesia akan berjuang di laga perdana, di mana Fajar Alfian/Rian Ardianto langsung jumpa India. Copyright: © PBSI
Berikut jadwal Thailand Open 2022, Selasa (17/5/22). 8 wakil Indonesia akan berjuang di laga perdana, di mana Fajar Alfian/Rian Ardianto langsung jumpa India.

INDOSPORT.COM – Berikut jadwal Thailand Open 2022, Selasa (17/5/22). 8 wakil Indonesia akan berjuang di laga perdana, di mana Fajar Alfian/Rian Ardianto langsung jumpa India.

Sebagaimana diketahui, Thailand Open 2022 menjadi rangkaian BWF World Tour Super 500 yang akan berlangsung pada 17-22 Mei 2022.

Seluruh pertandingan bulutangkis tersebut, akan berhadiah total 360.000 dolar AS atau sekitar Rp5,1 miliar, dan berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Indonesia sejatinya mengirimkan 29 atlet yang berjuang di Thailand Open 2022. Namun beberapa di antaranya mundur karena sejumlah alasan. Termasuk tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Kendati demikian, para pebulutangkis Indonesia lainnya termasuk Fajar Alfian/Rian Ardianto akan berjuang keras di Thailand Open 2022. Babak 32 besar atau putaran pertama akan dimulai pada Selasa (17/5/22), pukul 16.00 WIB.

Mengawali perjuangan Indonesia, ganda putra unggulan kelima, Fajar Alfian/Rian Ardianto akan berjumpa dengan  rival sengitnya dari India ranking 44 dunia, Reddy B.Sumeeth/Manu Attri.

Meski Fajar Alfian/Rian Ardianto unggul dalam sekali perjumpaan sebelumnya, namun Indonesia wajib waspada dengan ganda India yang tengah bersinar usai menyabet gelar Piala Thomas 2022 pekan lalu.

Jadi pertemuan di Thailand Open 2022 ini, akan menjadi laga menarik bagi keduanya mengingat Indonesia juga tengah dalam misi bangkit usai digagalkan India di final Piala Thomas 2022.

Laga menarik lainnya hari ini adalah ganda putri muda Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang akan menantang pemain unggulan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan asal Malaysia.

Sementara, 2 wakil Indonesia lainnya yaitu Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja harus berjuang dari babak kualifikasi hari ini, pukul 09.00 WIB.

Selengkapnya, untuk menyimak jadwal lengkap dari turnamen bulutangkis Thailand Open 2022 pada hari ini, akan terlampir di halaman kedua.