Intip Tai Tzu Ying, Pebulu Tangkis Bergelar Doktor yang Bakal Berlaga di Kejuaraan Dunia

Sabtu, 20 Agustus 2022 11:55 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Intip Tai Tzu Ying, pebulu tangkis asal Taiwan yang meraih gelar doctor, bakal berlaga di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 nanti. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Intip Tai Tzu Ying, pebulu tangkis asal Taiwan yang meraih gelar doctor, bakal berlaga di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 nanti.

INDOSPORT.COM – Intip Tai Tzu Ying, pebulu tangkis asal Taiwan yang meraih gelar doctor, bakal berlaga di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 nanti.

Tai Tzu Ying adalah pebulu tangkis yang lahir di Kaohsiung, Taiwan pada 20 Juni 1994. Ia sudah mencatatkan prestasi gemilang pada umurnya yang masih menginjak 22 tahun saat itu.

Di usianya mudanya, ia adalah pemegang rekor ranking satu BWF terlama sepanjang masa dengan selama 213 minggu.

Tai sebelumnya bertengger di ranking satu BWF tunggal putri sejak Desember 2016. Wanita yang saat ini berusia 28 tahun itu kehilangan mahkotanya pada Mei 2022 setelah dilengserkan oleh Akane Yamaguchi.

Selama karier profesionalnya, wanita asal Taiwan tersebut sudah mencatatkan prestasi yang mentereng. Ia sudah memenangi pertandingan sebanyak 415 kali dan kalah sebanyak 154 kali.

Selain itu, ia adalah peraih medali emas di Asian Championship 2017 Wuhan dan 2018 Wuhan. Namun, prestasinya tak hanya itu saja.

Tai adalah peraih medali perak pada Olimpiade Tokyo 2020. Ia dikalahkan secara dramatis oleh wakil China, Chen Yufei dalam rubber game dengan skor 18-21, 21-19, 18-21.

Pada Kejuaraan Dunia 2021 Huelva, wanita yang memiliki tinggi 162 cm ini turut mendapatkan medali perak. Ia ditundukkan Akane Yamaguchi dalam dua set pada laga final tersebut.

Kini, Tai Tzu Ying bakal berlaga kembali pada pagelaran Kejuaraan Dunia 2022. Bagaimana ia bisa membagi waktunya berkarier dan belajar hingga lulus dan memperoleh gelar doktor?