Jumpa di Final Kejuaraan Dunia 2022, Kunlavut Vitidsarn Penasaran ‘Senjata' Viktor Axelsen

Minggu, 28 Agustus 2022 10:55 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.
Kunlavut Ingin Pelajari 'Senjata' Viktor Axelsen

Namun demikian, Kunlavut tidak mau datang ke final Kejuaraan Dunia Bulutangkis dengan terbebani catatan apik Viktor Axelsen di turnamen ini. Justru, dia ingin belajar bagaimana Axelsen bisa se-apik itu.

Anak didik pelatih Indonesia, Agus Dwi Santoso, tersebut mengatakan dirinya hanya akan main lepas demi bisa mengeluarkan performa terbaiknya di hadapan Axelsen.

“Saya tak sabar untuk melawan Axelsen di final,” ujar Kunlavut dilansir dari laman resmi BWF.

“Saya ingin belajar darinya, bagaimana dia bisa bermain sangat baik di setiap turnamen. Tidak ada tekanan pada saya karena dia favorit (untuk juara),” lanjut Kunlavut.

Meski demikian, Kunlavut harus mewaspadai fakta bahwa dirinya masih tertinggal secara head-to-head dari Viktor Axelsen.

Secara matematis, Axelsen lebih unggul karena mampu menyapu bersih kemenangan dalam 4 pertemuan dengan Kunlavut. Termasuk pertemuan terakhir di final BWF World Tour Finals 2021.

Sementara itu, Viktor Axelsen sendiri mengaku tidak menganggap remeh sosok Kunlavut Vitidsarn.

Dia meyakini bahwa pertandingan final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 nanti bakal sulit karena Kunlavut juga punya senjata mematikan untuk melawannya.

“Saya sangat senang dengan posisi saya saat ini, saya menikmatinya. Saya tidak memikirkan siapa yang diunggulkan, siapa yang tidak,” ujar Axelsen.

“Vitidsarn adalah pemain hebat di luar lapangan dan dia bermain bagus pekan ini. Saya menantikan pertandingan hebat besok. Ini akan sulit,” ungkap Axelsen.

Pertandingan final tunggal putra Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 antara Kunlavut Vitidsarn vs Viktor Axelsen bakal digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang, Minggu (28/08/22), mulai pukul 13.00 WIB.